Pemakaian Alat Pelindung Diri di Unit Produksi I Pt. Petrokimia Gresik
Penulis Utama
:
Septiana Wulandari
NIM / NIP
:
R0006074
×Lingkungan kerja mempengaruhi tenaga kerja dalam melaksanakan pekerjaannya. Resiko bahaya yang ada di lingkungan kerja dapat menimbulkan kecelakaan kerja maupun Penyakit Akibat Kerja (PAK). Oleh karena itu perlu dilakukan upaya pengendalian yang dapat berupa pengendalian teknis, pengendalian administratif dan pemakaian Alat Pelindung Diri (APD).
Tujuan penelitian ini secara umum adalah menggambarkan pemakaian APD di Unit Produksi I PT. Petrokimia Gresik. Sedangkan tujuan khusus menjelaskan resiko bahaya yang ada, pelaksanaan manajemen APD, jenis APD yang digunakan, pengetahuan dan pendapat tenaga kerja tentang APD.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif observasional dengan observasi dan wawancara. Menurut waktunya penelitian ini termasuk penelitian cross seccional.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa resiko bahaya yang ada di Unit Produksi I adalah Kebisingan, udara bertekanan tinggi, debu, temperature berlebihan/ panas, paparan gas, terjatuh dari ketinggian. Pelaksanaan manajemen APD di Unit Produksi I PT. Petrokimia Gresik meliputi penyediaan, pelatihan APD dan inspeksi pemakaian APD yang dilakukan oleh safety representative dan safety inspector. Jenis APD yang sering digunakan di Unit Produksi I adalah safety hat, safety shoes, gas mask, safety belt/ harness dan sarung tangan. Pengetahuan tenaga kerja tentang pemakaian APD cukup baik. Tetapi pengetahuan mengenai resiko bahaya yang ada di dalam tempat kerja dan pekerjaan mereka masih kurang.
Untuk itu perlu dilakukan penyegaran/ penyuluhan mengenai bahaya yang dihadapi tenaga kerja baik dalam pekerjaan maupun tempat kerja mereka. Selain itu perlu dilakukan pengawasan intensif dan pemberian sanksi bila terjadi pelanggaran dalam pemakaian APD.
Kata kunci : resiko bahaya, APD
×
Penulis Utama
:
Septiana Wulandari
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
R0006074
Tahun
:
2009
Judul
:
Pemakaian Alat Pelindung Diri di Unit Produksi I Pt. Petrokimia Gresik
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - F.Kedokteran - 2009
Program Studi
:
D-3 Hiperkes
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-F.Kedokteran Prog. DIII Hiperkes Dan Keselamatan Kerja-R.0006074-2009
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Vitri Widyaningsih, dr. 2. Dra. Sri Hartati H, Apth, SU
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Fak. Kedokteran
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.