Penulis Utama : Khoiruddin
NIM / NIP : M0207039
× Fabrikasi DSSC (Dye-Sensitized Solar Cell) telah dilakukan menggunakan bahan dye sensitizer β-Carotene wortel (Daucus carota). Hasil ekstraksi β-Carotene diperoleh dari wortel (Daucus carota). Karakterisasi dye β-Carotene meliputi uji absorbansi dan uji konduktivitas pada kondisi dalam gelap dan terang. Hasil karakterisasi absorbansi diperoleh pada daerah panjang gelombang 415 nm sampai 508 nm, sedangkan nilai fotokonduktivitas tertinggi diperoleh (28,3±4,2)×〖10〗^(-4) (Ω.m)-1 pada kondisi terang sedangkan pada kondisi gelap sebesar (8,2±1,1)×〖10〗^(-4) (Ω.m)-1. Dari hasil pengujian menunjukkan bahwa dye β-Carotene dari wortel mampu sebagai fotosensitizer. DSSC dibuat dengan menggunakan semikonduktor TiO2 rutile powder dengan dye β-Carotene tersebut. Hasil fabrikasi DSSC diuji karakteristik I-Vnya. Hasil pengujian karakteristik I-V pada DSSC menunjukkan efisiensi konversi energi surya ke energi listrik. Tegangan maksimum yang dihasilkan sebesar 23,9×〖10〗^(-2) V dan arus maksimum sebesar 3,3×〖10〗^(-5) A dengan efisiensi tertinggi sebesar (12,5 ± 0,9) × 10-4 %. Kata kunci : DSSC, β-Carotene, dye, ABSORBANSI
×
Penulis Utama : Khoiruddin
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0207039
Tahun : 2012
Judul : Ekstrak Beta Karoten Wortel (Daucus Carota) Sebagai Dye Sensitizer Pada Dssc
Edisi :
Imprint : Surakarta - FMIPA - 2012
Program Studi : S-1 Fisika
Kolasi :
Sumber : UNS-FMIPA Jur. Fisika-M 0207039-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Hery Purwanto, M.Sc.
2. Dr. Agus Supriyanto, M.Sc., Ph.D.
3. 4. Dr. Eng. Risa Suryana, M.Sc.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.