Penulis Utama : Lanny Margaretha Barutu
NIM / NIP : G0008120
× Lanny Margaretha Barutu, G0008120, 2011. Pengaruh Ekstrak Daun Katuk (Sauropus androgynus) sebagai Hepatoprotektor terhadap Kadar SGPT Tikus Putih (Rattus norvegicus) yang dipapar Parasetamol. Fakultas Kedokteran Universitas sebelas Maret, Surakarta. Latar Belakang: Penelitian tentang herbal mulai dikembangkan untuk pengobatan, salah satunya adalah untuk perlindungan hepar yang merupakan organ yang rentan mengalami kerusakan. Tanaman herbal daun katuk memiliki kandungan antioksidan yang tinggi dan dapat digunakan sebagai pelindung hepar. Tujuan Penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun katuk (Sauropus androgynus) sebagai hepatoprotektor terhadap penurunan SGPT tikus putih yang dipapar parasetamol. Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental laboratorik dengan the posttest-only group design. Dua puluh delapan tikus jantan galur Wistar dengan umur ± 2 bulan dibagi menjadi 4 kelompok. Kelompok pertama sebagai kelompok kontrol, kelompok P1 diberi paparan parasetamol, sedangkan kelompok P2 dan P3 diberi paparan parasetamol serta ekstrak daun katuk dengan dosis 12,15 mg/150 gr BB dan 24,30 mg/150 gr BB. Perlakuan diberikan selama 13 hari berturut-turut. Pada hari ke-14, darah tikus diambil dan diukur kadar SGPT dengan metode International Federation Clinical Chemistry (IFCC) . Pengamatan dilakukan dengan membandingkan hasil kadar SGPT pada tiap kelompok. Hasil penelitian dianalisis dengan uji ANOVA yang dilanjutkan dengan Post Hoc Test dengan bantuan program SPSS for Windows versi 19. Hasil Penelitian: Dengan uji ANOVA terdapat perbedaan kadar SGPT yang signifikan dengan nilai p = 0,034 (p < 0,05) pada keempat kelompok sampel, namun berdasar hasil uji Post Hoc Test Dunnett T3 tidak ada beda signifikan antarkelompok perlakuan. Simpulan Penelitian: Pemberian ekstrak daun katuk (Sauropus androgynus) dapat mencegah peningkatan kadar SGPT tikus putih (Rattus norvegicus) namun tidak signifikan secara statistik. Tidak dapat disimpulkan terdapat perbedaan ekstrak daun katuk antara dosis 12,15 mg/150 gr BB dengan dosis 24,30 mg/150 gr BB. Kata Kunci: Daun Katuk (Sauropus androgynus), SGPT, Tikus Putih (Rattus norvegicus)
×
Penulis Utama : Lanny Margaretha Barutu
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0008120
Tahun : 2011
Judul : Pengaruh Ekstrak Daun Katuk (Sauropus Androgynus) Sebagai Hepatoprotektor Terhadap Kadar Sgpt Tikus Putih (Rattus Norvegicus) Yang Dipapar Parasetamol
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2011
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedokteran- G0008120-2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ida Nurwati, dr., M.Kes.
2. Ipop Sjarifah, Dra., M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.