Penulis Utama : Nita Yuditasari
NIM / NIP : H0307016
× Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis klasifikasi komoditi tanaman bahan makanan dan menganalisis strategi pengembangan komoditi tanaman bahan makanan di Kabupaten Grobogan. Metode dasar penelitian deskriptif analitis, dilaksanakan di Kabupaten Grobogan. Jenis data yang digunakan sekunder diperoleh dari BPS, BAPPEDA, Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura, Dinas Perkebunan dan Kehutanan, Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Grobogan; dan primer diperoleh dari hasil wawancara dengan Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura, petani dan PPL. Klasifikasi komoditi tanaman bahan makanan terbagi menjadi empat. Komoditi prima yaitu padi, jagung, kedelai, kacang hijau, dan mangga. Komoditi potensial yaitu pisang. Komoditi berkembang yaitu ketela pohon, ketela rambat, cabe, kacang panjang, kangkung, bayam, tomat, terong, rambutan, jeruk kandang, durian, jambu biji, pepaya, semangka, dan jeruk buah. Komoditi terbelakang yaitu kacang tanah. Strategi pengembangan jangka pendek untuk memanfaatkan komoditi prima yaitu stabilisasi harga padi dan jagung, peningkatan aksesibilitas petani pada sumber teknologi dan pemilihan saluran pemasaran, melibatkan pihak swasta sebagai mitra petani dan strategi mengembangkan komoditi potensial menjadi komoditi prima yaitu pengadaan evaluasi terhadap program peningkatan sektor pertanian yang sudah dilakukan. Strategi pengembangan jangka menengah untuk mengembangkan komoditi potensial menjadi komoditi prima yaitu penanganan pasca panen dan pengolahan hasil produksi pisang dan strategi mengembangkan komoditi berkembang menjadi komoditi potensial yaitu peningkatan akses petani terhadap sumber permodalan, peningkatan produksi dengan menggunakan teknologi lain, pengendalian hama terpadu pada cabe, pengolahan hasil produksi komoditi ketela pohon dan ketela rambat, pemeliharaan komoditi pepaya secara intensif, aplikasi teknologi penggunaan pupuk organik, pengumpulan informasi pasar komoditi durian, optimalisasi pemanfaatan lahan komoditi jambu biji dan rambutan, sosialisasi pengembangan budidaya jeruk kandang dan jeruk buah sedangkan strategi mengembangkan komoditi terbelakang menjadi komoditi berkembang yaitu peningkatan produktivitas kacang tanah dan penerapan budidaya pertanian yang baik pada kacang tanah. Strategi pengembangan jangka panjang untuk mengembangkan komoditi terbelakang menjadi komoditi berkembang yaitu penyediaan benih yang bermutu pada kacang tanah, peningkatan kualitas SDM petani dan strategi mempertahankan komoditi prima yaitu pengendalian alih fungsi lahan pertanian ke lahan non pertanian, penyediaan sarana dan prasarana yang memadai serta pemeliharaan sarana produksi usahatani.
×
Penulis Utama : Nita Yuditasari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H0307016
Tahun : 2011
Judul : Peran Tanaman Bahan Makanan Dalam Perekonomian Daerah Kabupaten Grobogan (Pendekatan Tipologi Klassen)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Pertanian - 2011
Program Studi : S-1 Sosial Ekonomi Pertanian
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Pertanian Jur. Agrobisnis-H.0307016-2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Ir. Darsono, M.Si
2. Nuning Setyowati, S.P.,M.Sc
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.