Penulis Utama : Widyarti Nata Elya
NIM / NIP : D0205134
× Media massa adalah sebuah instansi atau organisasi yang bersifat fundamental bagi masyarakat, di dalamnya terdapat sebuah informasi yang dapat memberi pengetahuan lebih terhadap siapapun yang bisa mengaksesnya secara bebas. Topik-topik yang disajikan akan disalurkan kepada khalayak dengan berbagai macam saluran komunikasi, agar pesan yang dimaksud oleh pengirim akan bisa diterima dengan baik oleh penerima dalam hal ini adalah khalayak umum. Perempuan adalah topik yang masih sering diangkat menjadi tema sentral dalam berbagai hal, perempuan dengan berbagai hal yang mengelilinginya, bisa berbentuk pro maupun kontra. Dalam hampir segala aspek, perempuan biasanya menjadi manusia kedua, dan pria adalah yang pertama diprioritaskan. Khususnya yang akan diangkat adalah mengenai peran perempuan dalam pekerjaan di ranah publik, sebagaimana masih dikenal masyarakat bahwa perempuan sepantasnya hanya mengurus rumah tangga dan bertanggungjawab atasnya. Dalam rubrik majalah CHIC, banyak yang mengangkat mengenai tema khusus peran perempuan di ranah publik, dengan berbagai isu yang dibahas tentu akan menarik apabila perempuan membaca dan menerima pesan dari artikel tersebut. Majalah CHIC mendukung peran perempuan untuk lebih berperan di ranah publik, dengan mengembangkan berbagai isu terbaru yang menarik, agar perempuan dan khalayak yang membacanya akan memperoleh pengetahuan baru. Penelitian ini akan terfokus dan menjelaskan mengenai salah satu artikel dalam majalah CHIC yaitu Dream Job, yang berisi khusus mengenai perempuan-perempuan yang berhasil mempunyai karier pekerjaannya sesuai dengan keinginan dan kemampuannya. Penelitian ini adalah studi kualitatif dengan menggunakan metode analisis wacana untuk menganalisis teks media dalam majalah. Peneliti akan lebih memperdalam teks tersebut, dengan tujuan mencari pesan dan wacana-wacana yang muncul di dalam artikel tersebut. Hasil penelitian pada analisis teks berita majalah CHIC, bisa terlihat bahwa selama kurun waktu satu tahun, artikel yang dimuat mengenai berbagai jenis pekerjaan yang menunjukan bahwa perempuan bisa masuk ke banyak sektor tanpa ada batas. Dari jenis pekerjaan itu bisa ditelisik dari faktor pendidikan, bakat, dan kesempatan yang diberikan, menunjukan kemampuan perempuan bisa disejajarkan dengan pria, meski begitu masih ditunjukan juga beberapa jenis pekerjaan yang khas untuk perempuan.
×
Penulis Utama : Widyarti Nata Elya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0205134
Tahun : 2011
Judul : Representasi Pembagian Pekerjaan Perempuan di Ranah Publik pada Majalah CHIC (Analisis Wacana Rubrik Dream Job Mengenai Pekerjaan Perempuan Majalah CHIC selama 1 tahun Edisi Januari Nomor 27-Desember Nomor 52 Tahun 2009)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.ISIP - 2011
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi
Kolasi :
Sumber : UNS-F.ISIP Jur Ilmu Komunikasi-D.0205134-2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Prahastiwi Utari M.Si., Ph.D
2. Drs. Indah Budi Rahayu, SE, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.