Penulis Utama : Nurul Wisdiarti
NIM / NIP : F1207571
× Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh: 1) kepemimpinan konsiderasi terhadap kepuasan terhadap atasan; 2) kepuasan pada atasan terhadap kepuasan kerja; dan 3) kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan CV Gion And Rahayu Kartasura yang berjumlah 260 orang dengan sampel yang diambil dalam penelitian ini sebesar 150 orang responden. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan alat analisis memakai bantuan AMOS 16 untuk menganalisis model penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hipotesis pertama dalam penelitian ini didukung bahwa kepemimpinan konsiderasi berpengaruh pada kepuasan terhadap atasan (p < 0,05). Hipotesis kedua dalam penelitian ini didukung bahwa kepuasan terhadap atasan berpengaruh terhadap kepuasan kerja (p < 0,05). Hipotesis ketiga dalam penelitian ini terbukti bahwa kepuasan kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan (p < 0,05). Ketiga hipotesis yang diajukkan dalam penelitian ini terbukti (didukung oleh hasil penelitian), maka disarankan bagi perusahaan diharapkan dapat meningkatkan kepemimpinan konsiderasi, dengan memperhatikan dan merespon permasalahan-permasalahan bawahan, memperioritaskan kebutuhan-kebutuhan bawahan, serta dapat menciptakan suasana kerja yang nyaman, aman, dan kondusif, menerima dan menanggapi persepsi karyawan yang bersifat membangun, serta dapat memotifasi bawahan dalam upaya untuk meningkatkan kinerja karyawan menjadi lebih baik lagi.
×
Penulis Utama : Nurul Wisdiarti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1207571
Tahun : 2012
Judul : Keterkaitan antara kepemimpinan konsiderasi, kepuasan terhadap atasan, kepuasan kerja dan kinerja karyawan (studi pada CV. Gion And Rahayu Kartasura)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2012
Program Studi : S-1 Manajemen Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Jur. Manajemen-F.1207571-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sinto Sunaryo SE, MSi,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.