Penulis Utama : Fitrah All Burman
NIM / NIP : F0307011
× Penelitian ini menjelaskan pengaruh risiko kredit terhadap kinerja keuangan perbankan dengan tipe kepemilikan sebagai variabel pemoderasi. Penelitian ini ingin membuktikan apakah risiko kredit (Non Performing Loan) dan kinerja keuangan (Return on Asset) perbankan sensitif terhadap tipe kepemilikan. Penelitian ini ingin membuktikan apakah terdapat perbedaan risiko kredit pada bank pemerintah dan bank swasta nasional. Terdapat beberapa faktor lain yang dapat mempengaruhi kinerja keuangan selain risiko kredit, diantaranya adalah Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Biaya Operasi dibanding Pendapatan Operasi (BOPO). Keduat faktor yang dapat mempengaruhi kinerja keuangan tersebut, dapat mengontrol atau mempengaruhi hubungan antara risiko kredit dan kinerja keuangan. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini yaitu purposive sampling, dengan jenis metode judgement sampling (pemilihan sampel berdasarkan pertimbangan). Penelitian ini menggunakan data dalam bentuk cross sectional. Penelitian dilakukan pada tahun 2009 sampai 2010. Sampel yang digunakan terdiri dari 8 bank pemerintah dan 14 bank swasta nasional, sehingga data yang diperoleh sebanyak 44 data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa NPL memiliki pengaruh yang signifikan terhadap ROA, Penelitian ini juga menyatakan bahwa risiko kredit dan kinerja bank sensitif terhadap tipe kepemilikan bank yang mana hasilnya tipe kepemilikan bank berpengaruh terhadap hubungan antara risiko kredit dan kinerja bank. Peneliti juga memasukkan BOPO dan CAR sebagai variabel kontrol dan hasilnya BOPO memiliki pengaruh signifikan sedangkan CAR tidak memiliki pengaruh terhadap ROA. Setelah dipisahkan berdasarkan tipe kepemilikannya, BOPO yang memiliki pengaruh signifikan terhadap ROA, sedangkan CAR tidak memiliki pengaruh signifikan baik pada bank pemerintah maupun swasta nasional (Kata Kunci : Risiko Kredit, Kinerja, Tipe kepemilikan, NPL, ROA, NPL dan BOPO)
×
Penulis Utama : Fitrah All Burman
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F0307011
Tahun : 2011
Judul : Pengaruh risiko kredit terhadap kinerja keuangan perbankan dengan tipe kepemilikan sebagai variabel pemoderasi (Studi Kasus Pada Bank Pemerintah dan Swasta Nasional tahun 2009-2010)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Ekonomi - 2011
Program Studi : S-1 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Ekonomi Jur Akuntansi-F.0307011-2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Muhammad Syafiqurrahman, SE., MM., Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.