Penulis Utama : Lestia Rovi Maretha
NIM / NIP : K7408038
× Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) sistem penerimaan kas pada penerapan Rail Ticketing System di PT. Kereta Api Indonesia (Persero) daerah operasi 6 Yogyakarta Stasiun Solobalapan, (2) kendala yang dihadapi dalam penerapan sistem Rail Ticketing System, serta (3) upaya untuk mengatasi kendala yang dihadapi. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data berasal dari narasumber/informan serta dokumen dan arsip perusahaan. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Validitas data menggunakan teknik triangulasi sumber dan metode. Analisis data menggunakan teknik analisis interaktif. Prosedur penelitian dimulai dari tahap pralapangan, tahap kegiatan lapangan, tahap analisis intensif, dan tahap penulisan laporan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) sistem penerimaan kas pada penerapan Rail Ticketing System di PT. Kereta Api Indonesia (Persero) daerah operasi 6 Yogyakarta Stasiun Solobalapan terdiri dari dua bagian yaitu bagian pemesanan/penjualan tiket dan bagian perbendaharaan (PBD). Diantara kedua bagian tersebut terdapat pemisahan fungsi yang jelas. Dokumen yang digunakan sebagai bukti proses transaksi terdiri dari formulir pemesanan tiket, tiket, dan nota pembatalan tiket. Catatan yang digunakan dalam mencatat semua transaksi yang terjadi terdiri dari bentuk 501 (Buku setoran), 581a (Buku catatan kas), B13 (Analisa penerimaan), B15 (Analisa Pengeluaran), 576 (Buku catatan kas 4 harian) dan 575 (Daftar penerimaan BPU dari stasiun). (2) Kendala yang dihadapi dalam penerapan sistem Rail Ticketing System secara umum terjadi pada sistemnya itu sendiri seperti koneksinya lambat, sehingga sulit untuk diakses. (3) Solusi untuk mengatasi kendala tersebut untuk saat ini belum bisa diatasi secara langsung oleh pihak Stasiun Solobalapan.
×
Penulis Utama : Lestia Rovi Maretha
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7408038
Tahun : 2012
Judul : Evaluasi Sistem Penerimaan Kas Sebagai Dampak Penerapan Rail Ticketing System Pada Pt. Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 6 Yogyakarta Stasiun Solobalapan
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.KIP - 2012
Program Studi : S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-F.KIP Jur Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial-K.7408220-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Ngadiman, M.Si.,
2. Sohidin, SE, M.Si Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.