Penulis Utama : Chandra Permana Yuliarsa
NIM / NIP : R0008026
× Tujuan: Kelelahan kerja merupakan salah penyebab yang dapat mengakibatkan kecelakaan kerja. Oleh karena itu perlu dilakukanya management fatigue. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui tentang gambaran faktor-faktor penyebab kelelahan kerja bagi operator unit alat berat dan program management fatigue sebagai upaya untuk mengendalikan kelelahan yang di terapkan, sehingga dapat mencegah terjadinya kecelakaan. Metode: Kerangka pemikiran penelitian ini adalah dalam melakukan aktifitas kerja, dipengaruhi oleh bebrapa faktor yang dapat memicu terjadinya kelelahan. Maka diperlukan management fatigue, agar tidak mengakibatkan kecelakaan yang disebabkan oleh kelelahan kerja. Apabila masih ada kecelakaan akibat fatigue, maka perlu dilakukan management fatigue kembali. Hasil: Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode deskriptif yang memberikan gambaran faktor-faktor penyebab kelelahan dan program management fatigue sebagai bentuk pengendalianya. Pengambilan data mengenai kelelahan kerja dilakukan melalui observasi langsung ke lapangan, pengambilan data terkait di perusahaan, wawancara kepada karyawan serta studi kepustakaan. Data yang diperoleh kemudian dibahas dengan membandingkan dengan teori kelelahan kerja yang ada. Simpulan: Faktor-faktor yang bisa mempengaruhi kelelahan operator unit alat berat di perusahaan adalah kerja statis, beban mental, waktu kerja yang panjang, sistem shift kerja, kondisi lingkungan yang ekstrim dan pencahayaan yang kurang serta kebisingan. Perusahaan telah menerapkan program manajemen fatigue untuk menanggulangi kelelahan yang terjadi pada operator. Saran yang diberikan adalah perbaikan alat yang digunakan, penambahan penerangan, pengaturan shift kerja dan penerapan program manajemen fatigue yang belum terlaksana. Kata kunci: Faktor-faktor Penyebab Kelelahan Kerja, Manajemen Kelelahan Kerja
×
Penulis Utama : Chandra Permana Yuliarsa
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0008026
Tahun : 2012
Judul : Penerapan Fatigue Management Program sebagai Upaya Pencegahan Incident di PT. Cipta Kridatama Site Arutmin Sungkai Kalimantan Selatan
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2012
Program Studi : D-3 Hiperkes
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedokteran Program Diploma III Hiperkes Dan Keselamatan Kerja-R0008026-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Hardjanto, dr.
2. Reni Wijayanti, dr.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.