Penulis Utama : Yaskinul Anwar
NIM / NIP : K5407048
× Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui : (1) Mengetahui agihan keruangan alih fungsi lahan yang terjadi di Kecamatan Jaten tahun 2004 – 2011, (2) Mengetahui pola alih fungsi lahan yang terjadi di Kecamatan Jaten tahun 2004 – 2011, (3) Mengetahui hubungan spasial gaya grafitasi, aksesbilitas lahan dan utilitas umum dengan alih fungsi lahan di Kecamatan Jaten tahun 2004 – 2011. Penelitian ini menggunakan metode penelitian korelasi spasial dengan struktur ruang kota sebagai satuan analisisnya. Variabel terikatnya adalah, alih fungsi lahan Kecamatan Jaten tahun 2004 - 2011, sedangkan variabel bebasnya adalah 1) gaya grafitasi Kota dan Perkotaan sekitar Kecamatan Jaten, 2) aksesbilitas lahan Kecamatan Jaten, 3) utilitas umum Kecamatan Jaten. Variabel – variabel ini direpresentasikan dalam bentuk Peta yaitu, Peta alih fungsi lahan Kecamatan Jaten tahun 2004 – 2011, Peta Gaya Grafitasi Kota dan Perkotaan sekitar Kecamatan Jaten, Peta Aksesbilitas Lahan Kecamatan Jaten, Peta Utilitas Umum Kecamatan Jaten. Teknik pengumpulan data berupa observasi lapangan, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data untuk mengetahui alih fungsi lahan dan korelasi spasial antara variabel bebas dan terikat adalah menggunakan analisis overlay yang menghasilkan Peta Alih Fungsi Lahan Tahun (2004 – 2006, 2006 – 2008, 2008 – 2011), Peta Pola Alih Fungsi Lahan Tahun 2004 – 2011, Peta Hubungan Aksesbilitas Lahan dengan Alih Fungsi Lahan, Peta Hubungan Utilitas Umum dengan Alih Fungsi Lahan. Dari hasil penelitian ini dikemukakan saran yang dipresentasikan dalam bentuk peta rekomendasi yaitu, Peta Saran Aksesbilitas dan Utilitas Umum.
×
Penulis Utama : Yaskinul Anwar
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5407048
Tahun : 2012
Judul : Alih Fungsi Lahan Kecamatan Jaten Tahun 2004 -2011
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. KIP - 2012
Program Studi : S-1 Pendidikan Geografi
Kolasi :
Sumber : UNS-F. KIP Jur. Pendidikan Geografi-K5407048-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Partoso Hadi, M.Si.
2. Rahning Utomowati, S.Si, M.Sc.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.