Penulis Utama : Nidya Fitri Rahayu
NIM / NIP : D0207127
× Saat ini, banyak perusahaan yang memiliki masalah dengan karyawan sehingga hubungannya kurang harmonis. PT. PLN (Persero) APJ Surakarta menyadari betapa pentingnya menjaga hubungan dengan karyawan dalam perkembangan suatu perusahaan. Employee relations menjadi alat komunikasi antar karyawan dengan manajemen dalam memenuhi aspirasi dan membangun motivasi karyawan dalam bekerja. Employee relations dilakukan melalui berbagai kegiatan di PT. PLN (Persero) APJ Surakarta. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif tipe deskriptif yang menggunakan metode purposive sampling, menggali informasi yang akan menjadi dasar dari rancangan dan teori yang muncul dalam penelitian. Penelitian ini berdasar pada Teori Motivasi Dua Faktor dari Herzberg. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui komunikasi yang terjalin antara manajemen dengan karyawan di PT. PLN (Persero) APJ Surakarta dan kegiatan employee relations yang diterapkan PT. PLN (Persero) APJ Surakarta untuk memenuhi kepuasan kerja karyawan. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kegiatan employee relations yang diterapkan di PT. PLN (Persero) APJ Surakarta berdampak positif terhadap kinerja karyawan yaitu motivasi kerja meningkat sehingga tercapai kepuasan kerja karyawan. Hubungan antar karyawan yang dilakukan oleh PT. PLN (Persero) APJ Surakarta menghilangkan kesenjangan antar karyawan, seperti mengucapkan yel-yel sebelum bekerja, mengadakan lomba antar divisi, Manajer menyapa,training, rekreasi bersama, Bimbingan mental. Ditambah dengan penyelenggaraan proses komunikasi dengan memanfaatkan fasilitas yang diberikan perusahaan sehingga proses komunikasi mampu mendukung secara efektif terselenggaranya proses kegiatan kehumasan dan penerapan kegiatan employee relations.
×
Penulis Utama : Nidya Fitri Rahayu
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0207127
Tahun : 2012
Judul : Aktivitas Employee Relations Dan Kepuasan Kerja (Studi Deskriptif Kualitatif tentang Aktivitas Employee Relations Di PT. PLN (Persero) Area Pelayanan dan Jaringan Surakarta Untuk Mencapai Kepuasan Kerja Karyawan)
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2012
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Jur. Ilmu Komunikasi-D.0207127-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Hj. Sofiah, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.