Penulis Utama : Ajeng Rusmalina Sari Putri
NIM / NIP : F0307022
× Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengungkapan Corporate Social Responsibility terhadap manajemen laba diukur dengan discretionary accruals. Untuk mendukung penelitian ini digunakan variabel-variabel kontrol yaitu ROA, SIZE, kepemilikan insider, kepemilikan institusional, dan kepemilikan blockholder. Penelitian ini menganalisis laporan keuangan tahunan perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2008 sampai 2011 dan melakukan pengungkapan CSR secara konsisten. Penelitian menggunakan cheklist item pengungkapan CSR untuk mengukur pengungkapan CSR. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dan didapat 28 perusahaan. Analisis data dilakukan dengan regresi berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa pengungkapan Corporate Social Responsibility berpengaruh secara negatif terhadap manajemen laba. Itu artinya apabila pengungkapan CSR semakin banyak maka manajemen laba yang terjadi semakin sedikit. Kata kunci: pengungkapan corporate social responsibility, discretionary accruals, manajemen laba Ketersediaan Data:www.idx.go.id dan Indonesian Capital Market Directory (ICMD).
×
Penulis Utama : Ajeng Rusmalina Sari Putri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F0307022
Tahun : 2012
Judul : Pengaruh Pengungkapan Corporate Social Responsibility Terhadap Manajemen Laba (Studi Kasus pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2008-2011)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Ekonomi - 2012
Program Studi : S-1 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Ekonomi Jur.Akuntansi-F0307022-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Rahmawati, Msi.,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.