Pengembangan multimedia pembelajaran geografi menggunakan macromedia flash pada materi hidrosfer di sma
Penulis Utama
:
Talitha Rahmawati
NIM / NIP
:
K5408052
×Tujuan penelitian ini adalah : (1) untuk mengetahui kelayakan multimedia pembelajaran interaktif materi Hidrosfer SMA kelas X. (2) untuk mengetahui efektivitas multimedia pembelajaran interaktif materi Hidrosfer SMA kelas X. Metode yang digunakan adalah menggunakan metode penelitian dan pengembangan (R&D). Subyek penelitian adalah ahli media, ahli materi dan siswa kelas X2, X4, X5, dan X7. Teknik sampling yang digunakan adalah proporsional random sampling dan instrumen pengumpulan data menggunakan Lembar Validasi dari ahli materi, ahli media, penilaian siswa, wawancara, observasi, test dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini adalah multimedia interaktif menggunakan program Macromedia Flash materi Hidrosfer dinyatakan layak digunakan untuk pembelajaran geografi di SMA kelas X berdasarkan penilaian ahli media dengan skor penilaian 4 (baik) pada aspek keefektifan desain layar, aspek kemudahan pengoperasian, dan aspek keefektivan navigasi yang digunakan serta mendapatkan skor 5 (sangat baik) pada aspek kemanfaatan produk multimedia interaktif, berdasarkan penilaian ahli materi mendapatkan skor penilaian 4 (baik) pada aspek kualitas materi dan skor penilaian 5 (sangat baik) pada aspek kemanfaatan materi, dan penilaian siswa pada uji coba perorangan (one to one evaluation), uji coba kelompok kecil (small group evaluation), dan uji coba lapangan (field trial evaluation) dengan skor penilaian 4 (baik) pada semua aspek kriteria kelayakan multimedia interaktif. Multimedia interaktif menggunakan program Macromedia Flash materi Hidrosfer dinyatakan efektif digunakan dalam proses pembelajaran Geografi berdasarkan pada rata-rata persentase kenaikan hasil belajar siswa menggunakan Macromedia Flash sebesar 54,26% dengan ketuntasan klasikal siswa sebesar 76,20, menggunakan program Power Point sebesar 51,88% dengan ketuntasan klasikal siswa sebesar 70,90, dan menggunakan metode ceramah sebesar 48,07% dengan ketuntasan klasikal siswa sebesar 61,32.
×
Penulis Utama
:
Talitha Rahmawati
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
K5408052
Tahun
:
2012
Judul
:
Pengembangan multimedia pembelajaran geografi menggunakan macromedia flash pada materi hidrosfer di sma