Penulis Utama : Anita Widyastuti
NIM / NIP : F1308511
× Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara corporate governance (kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, proporsi komisaris indepeden) dan keputusan keuangan (keputusan investasi, keputusan pendanaan, kebijakan deviden) terhadap nilai perusahaan pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI pada tahun 2009-2010. Total sampel penelitian ini adalah 40 perusahaan yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling. Penelitian ini menggunakan metode regresi berganda untuk menguji pengaruh corporate governance (kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, proporsi komisaris indepeden) dan keputusan keuangan (keputusan investasi, keputusan pendanaan, kebijakan deviden) terhadap nilai perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : 1) kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. 2) kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. 3) proporsi dewan komisaris independen tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. 4) keputusan investasi berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. 5) keputusan pendanaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. 6) kebijakan deviden berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Kata Kunci : KEPEMILIKAN MANAJERIAL, kepemilikan institusional, proporsi dewan komisaris independen, keputusan investasi, keputusan pendanaan, kebijakan deviden dan nilai perusahaan.
×
Penulis Utama : Anita Widyastuti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1308511
Tahun : 2012
Judul : Pengaruh Corporate Governance Dan Keputusan Keuangan Terhadap Nilai Perusahaan
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2012
Program Studi : S-1 Akuntansi Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Jur. Akuntansi-F1308511-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Y. Anni Aryani, M. Prof Acc, Ph.D, Ak,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.