Penulis Utama : Sri Yuwono
NIM / NIP : M0207061
× Turbin overshot dapat mengkonversi energi air sedangkan turbin savonius dapat mengkonversi energi angin. Penelitian ini dilakukan dengan menggabungkan turbin overshot dengan turbin savonius tipe L sehingga mampu mengkonversi energi air sekaligus energi angin. Turbin overshot dibuat dengan 12 bilah sedangkan tubin savonius tipe L dibuat dengan 3 bilah. Roda gigi (gear) kerucut dengan jumlah gigi 10 dan 16 digunakan untuk menghubungkan turbin savonius poros vertikal dengan turbin overshot poros horisontal. Variasi dilakukan pada rasio gear kerucut dengan jumlah gigi 16:10 dan 10:16 pada poros turbin savonius dengan poros turbin oveshot. Untuk meningkatkan jumlah putaran poros dinamo, gear kerucut dengan jumlah gigi 10 dipasang pada poros dinamo dari pada roda gigi kerucut dengan jumlah gigi 16. Penggabungan turbin overshot dengan turbin savonius tipe L mampu mengkonversi energi air dan angin secara bersamaan sehingga menghasilkan output tegangan yang lebih baik dari pada turbin overshot dan turbin savonius tidak digabung. Kata kunci : TURBIN OVERSHOT, turbin savonius, gear kerucut
×
Penulis Utama : Sri Yuwono
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0207061
Tahun : 2012
Judul : Pengembangan Pembangkit Listrik Perpaduan Tenaga Air Dan Tenaga Angin Sebagai Sumber Energi Terbarukan
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. MIPA - 2012
Program Studi : S-1 Fisika
Kolasi :
Sumber : UNS-F. MIPA Jur. Fisika-M0207061-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ir. Ari Handono R, M.Sc, Ph.D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.