Penulis Utama : Muhammad Lahir
NIM / NIP : S84100802
× Tujuan Penelitian Ini Adalah Untuk Meningkatkan Kualitas Pembelajaran Bahasa Indonesia Melalui Metode Quantum Learning Khususnya Pada Pembelajaran Menulis Pantun. Secara Khusus Tujuan Penelitian Ini Untuk Meningkatkan Proses Pembelajaran Dan Kemampuan Siswa Dalam Menulis Pantun Melaui Penerapan Metode Quantum Learning. Penelitian Ini Merupakan Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Reserch), Yaitu Suatu Penelitian Yang Merupakan Bentuk Kerjasama/Kolaborasi Peneliti, Guru Peneliti Dan Siswa. Subjek Penelitian, Guru Bahasa Indonesia Dan Siswa SMPN 5 Pontianak Kelas VIIE. Sumber Data Penelitian Ini Adalah Informan (Guru Bidang Studi Bahasa Indonesia Dan Siswa), Tempat Dan Peristiwa (Kegiatan Pemebelajaran Menulis Pantun Di Kelas VIIE SMPN 5 Kecamatan Pontianak Batarat Kota Pontianak) Dokumen (Materi Menulis Pantun, Rencana Pemebelajaran, Silabus Dan Daftar Nilai). Teknik Pengumpulan Data Yang Digunakan Adalah Teknik Observasi, Wawancara, Tes, Dan Angket. Uji Validitas Data Menggunakan Trianggulasi Sumber Data Dan Trianggulasi Metode Untuk Mengetahui Keabsahan Data. Teknik Analisis Data Yang Digunakan Adalah Dengan Melakukan Deskripsi Komparatif Secara Kualitatif Untuk Membandingkan Baik Nilai Tes Antarsiklus Dengan Indikator Kinerja. Proses Penelitian Dilaksanakan Dalam Tiga Siklus, Masing-Masing Siklus Terdiri Dari Empat Tahap: (1) Persiapan, (2) Pelaksanaan, (3) Pemantauan Dan Evaluasi, Dan (4) Analisis Dan Refleksi. Berdasarkan Hasil Penelitian Dapat Disimpulkan Bahwa Metode Quantum Learning, Dapat Meningkatkan Mutu Proses Pembelajaran Bahasa Indonesia Dan Menghasilkan Peningkatan Kualitas Kemampuan Menulis Pantun Siswa Kelas VIIE SMPN 5 Pontianak. Hal Tersebut Terefleksi Dari Beberapa Indikator Keberhasilan Sebagai Berikut: (1) Minat Siswa Dalam Mengikuti Pembelajaran Menulis Meningkat, (2) Guru Mampu Membangkitkan Minat Siswa, (3) Guru Mampu Menerapkan Metode Quantum Learning Dalam Pembelajaran, (4) Guru Mampu Mengelola Kelas Dengan Baik Serta Dapat Mengatasi Beberapa Kendala Dalam Pembelajaran Menulis Pantun, Dan (5) Kemampuan Menulis Pantun Siswa Terus Meningkat Dari Nilai Rata-Rata Siklus I (68,94%), Siklus II (74,20%), Dan Siklus III (80,63%).
×
Penulis Utama : Muhammad Lahir
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S84100802
Tahun : 2012
Judul : Peningkatan Kemampuan Menulis Pantun Melalui Metode Quantum Learning Dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia (Penelitian Tindakan Kelas Siswa Kelas Vii Smpn 5 Pontianak Tahun Pelajaran 2011-2012)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2012
Program Studi : S-2 Pendidikan Bahasa Indonesia
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prodi. Pendidikan Bahasa Indonesia-S.841008020-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Herman J. Waluyo, M.Pd
2. Prof. Dr. Kunardi Hardjoprawiro, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.