Kualitas Layanan Program Jaminan Persalinan di Kota Surakarta (studi deskriptif kualitatif tentang kualitas layanan petugas Puskesmas Rawat Inap Sibela dalam pelayanan program Jaminan Persalinan di Surakarta)
Penulis Utama
:
Fury Mey Ratma S
NIM / NIP
:
D0108067
×ABSTRAK
Pogram Jaminan Persalinan (Jampersal) adalah perluasan dari program Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) seperti yang dituangkan dalam Permenkes Nomor 631/MNKS/PER/III/2011. Program Jaminan Persalinan merupakan jaminan pembiayaan pelayanan persalinan yang meliputi pemeriksaan kehamilan, pertolongan persalinan, pelayanan nifas termasuk pelayanan KB paska persalinan dan pelayanan bayi baru lahir (Juknis Jampersal). Pelayanan persalinan dilakukan secara terstruktur dan berjenjang berdasarkan rujukan. Ruang lingkup pelayanan jaminan persalinan terdiri dari Pelayanan persalinan tingkat pertama dan Pelayanan persalinan tingkat lanjutan. Hal ini untuk meningkatkam akses terhadap pelayanan persalinan yang dilakukan oleh dokter atau bidan dalam rangka menurunkan AKI dan AKB melalui jaminan pembiayaan untuk pelayanan persalinan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana kualitas pelayanan yang diberikan oleh petugas Puskesmas Sibela dalam memberikan pelayanan kepada pasien Jaminan Persalinan. Penelitian merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data dengan observasi, dokumentasi dan wawancara. Sumber data yang digunakan data primer dan data sekunder. Informan ditenukan dengan teknik purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis interaktif yang terdiri dari tiga komponen yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan jampersal di puskesmas Sibela sudah cukup bagus. Dilihat dari indikatornya, communication dan knowing the costumer puskesmas sibela mampu memberikan kepuasan kepada pasien jampersal. pada aspek security keamanan masih kurang karena kurangnya petugas keamanan. Dilihat dari tangible peralatan persalinan normal sudah lengkap. Pada aspek reliability, competence dan responsiveness, petugas Sibela sudah bagus. Sedangkan untuk acces masyarakat masih mengeluhkan lokasi puskesmas yang sulit dijangkau kendaraan umum. Dilihat dari aspek credibility, masih terdapat pasien yang ragu terhadap kredibilitas petugas. Untuk aspek courtessy atau keramahan, masih terdapat petugas yang kurang ramah dalam memberikan pelayanan kepada pasien jampersal.
×
Penulis Utama
:
Fury Mey Ratma S
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
D0108067
Tahun
:
2012
Judul
:
Kualitas Layanan Program Jaminan Persalinan di Kota Surakarta (studi deskriptif kualitatif tentang kualitas layanan petugas Puskesmas Rawat Inap Sibela dalam pelayanan program Jaminan Persalinan di Surakarta)
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - FKIP - 2012
Program Studi
:
S-1 Ilmu Administrasi Negara
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-FISIP Jur. Ilmu Konunikasi-D.0108067 -2012
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Drs. H. Marsudi, M.S
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Fak. ISIP
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.