Penulis Utama : Laila Nur Fatimah
NIM / NIP : I8309024
× Kitosan merupakan produk yang didapatkan dari turunan kitin dengan memindahkan sejumlah gugus asetil menjadi molekul yang larut dalam asam, melalui proses deasetilasi. Kitosan dapat diaplikasikan dalam berbagai hal, misalnya sebagai pengawet makanan. Bahan baku pembuatan kitosan berasal dari cangkang hewan yang mengandung kitin. Pada penelitian sumber kitosan yang digunakan adalah kulit udang. Tugas akhir ini bertujuan mengetahui hasil kitosan dari kulit udang untuk memperlama waktu simpan pada tahu, dan untuk mengetahui waktu simpan tahu yang direndam dalam larutan kitosan dengan konsentrasi 0,5%, 1%, 1,5% dengan lama perendaman 15 menit serta dilihat ciri fisik tahu yaitu tekstur, bau dan rasa. Pembuatan kitosan dari limbah kulit udang meliputi tiga tahap proses. Tahap pertama adalah deproteinasi yang bertujuan menghilangkan kandungan protein pada limbah kulit udang. Tahap kedua adalah demineralisasi yang bertujuan untuk menghilangkan kandungan mineral pada kulit udang. Dan tahap ketiga adalah deasetilasi yang bertujuan menghilangkan gugus asetil pada kitin. Kitosan yang dihasilkan berupa serbuk yang berwarna putih kecoklatan dan tidak berbau, mempunyai kadar air 0,4%, kadar abu 32,1%, kadar protein 3,79%, dan berat molekul 10 kDa. Rendemen pada percobaan adalah sebesar 22,9 %. Hasil organoleptik menunjukkan bahwa penggunaan kitosan untuk menambah daya awet tahu adalah dengan konsentrasi 0,5% dan lama perendaman 15 menit.
×
Penulis Utama : Laila Nur Fatimah
Penulis Tambahan : 1. Niken Wulandari-I 8309029
NIM / NIP : I8309024
Tahun : 2012
Judul : Kitosan Dari Kulit Udang Sebagai Bahan Pengawet Tahu
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Teknik - 2012
Program Studi : D-3 Teknik Kimia Produksi
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Teknik Prog Teknik Kimia-I.8309024-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Inayati.,S.T.,M.T.Ph.D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.