Penulis Utama : Ahmad Ali Ihsanudin
NIM / NIP : K1208018
× ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: (1) pemakaian majas dalam novel Pudarnya Pesona Cleopatra, (2) penggunaan pilihan kata dan idiom dalam novel Pudarnya Pesona Cleopatra, (3) citraan dalam novel Pudarnya Pesona Cleopatra, dan (4) nilai pendidikan yang terkandung dalam novel Pudarnya Pesona Cleopatra . Penelitian ini berbentuk deskriptif kualitatif. Sumber data adalah novel Pudarnya Pesona Cleopatra cetakan ke-12 dan artikel-artikel dari internet. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik pustaka, teknik simak dan catat dan juga wawancara. Validitas yang digunakan adalah triangulasi teori. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis mengalir (flow model of analysis) yang meliputi tiga komponen, yaitu: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Prosedur penelitian yang dilakukan terdiri atas beberapa tahap, yaitu pengumpulan data, penyeleksian data, menganalisis data yang telah diseleksi, dan membuat laporan penelitian. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan: (1) pada novel Pudarnya Pesona Cleopatra digunakan beberapa gaya bahasa. Gaya bahasa tersebut yaitu: (a) hiperbola, (b) personifikasi, (c) simile, (d) metafora, (e) metonimia, (f) antitesis, (g) repetisi, (h) aliterasi, (i) epifora, (j) paradoks, (k) sinekdoke, (l) litotes, dan (m) eponim;(2) Banyak digunakan kata serapan dari bahasa asing terutama bahasa Arab. Selain itu terdapat pula kata serapan dari bahasa Jawa dan bahasa Inggris; (3) Citraan yang digunakan pengarang adalah citraan penglihatan, pendengaran, dan citraan gerak; dan (4) Nilai-nilai pendidikan meliputi: (a) nilai pendidikan religiusnya adalah untuk memilih pasangan yang lebih diutamakan adalah agamanya, bukan karena kecantikan. Kecantikan bisa sirna tetapi agama akan tetap kekal abadi, (b) nilai pendidikan moralnya adalah untuk menepati janji dan taat kepada orang tua, (c) nilai pendidikan sosial adalah untuk bisa hidup membaur dengan masyarakat salah satunya dengan menghadiri undangan jika diundang, dan d) nilai pendidikan budayanya adalah pernikahan berbeda budaya tidaklah dianjurkan karena perbedaan cara pandang akan membuat rumah tangga tidak harmonis.
×
Penulis Utama : Ahmad Ali Ihsanudin
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1208018
Tahun : 2012
Judul : Analisis Stilistika dan Nilai Pendidikan Pada Novel Pudarnya Pesona Cleopatra Karya Habiburrahman El Shirazy
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2012
Program Studi : S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur, Pend. Bahasa dan Sastra Indonesia-K.1208018 -2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Herman J Waluyo, M.Pd,
2. Atikah Anindyarini, S.S., M.Hum
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.