Strategi Kelangsungan Hidup Rumah Tangga Petani Miskin Desa Serut Sadang Kecamatan Winong Kabupaten Pati Jawa Tengah
Penulis Utama
:
Indah Setyaningsih
NIM / NIP
:
D0304004
×ABSTRAK
Perlu diketahui bahwa pertanian merupakan salah satu kegiatan paling mendasar bagi manusia, kenyatannya penduduk Indonesia yang 220-an juta orang hampir semuanya mengkonsumsi nasi. Indonesia dikenal dengan negara agraris dimana mata pencaharian sebagian besar penduduknya adalah petani, dan sekitar 63,25% tinggal di pedesaan yang notabene petani itu tergolong masyarakat miskin. Dalam sejarah pertanian Indonesia, sejak zaman penjajahan sampai sekarang pun petani selalu saja terlindas dan termajinalkan. Gejala konversi lahan memerlukan pertanian yang lebih luas dari semua pihak. Manakala luas lahan sawah semakin berkurang atau lebih terkikis sama sekali serta berbagai dampak negatif bermunculan, barulah arti penting aspek lingkungan dan sosial dari fungsi sawah tersebut dirasakan.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah strategi kelangsungan hidup rumah tangga petani miskin di desa Serutsadang Kecamatan Winong Kabupaten Pati Jawa?
Penelitian yang dilakukan ini berjenis deskriptif kualitatif. Yaitu penelitian yang dimaksud untuk menguraikan mengenai suati gejala berdasarkan pada indikator-indikator yang dijadikan dasar gejala yang diteliti. Bentuk penelitian mengikuti cara yang dilakukan Weber melalui verstehen yaitu pengertian interpretatif terhadap pemahaman manusia. Penelitian lebih banyak memberi nuansa atau aspek subyektif dari tindakan individu.
Hasil dari penelitian ini adalah strategi kelangsungan hidup yang dilakukan petani miskin desa Serut sadang Kecamatan Winong Kabupaten Pati adalah antara lain strategi kelangsungan kelangsungan hidup yang berupa menghemat pengeluaran, mencari penghasilan tambahan atau pekerjaan lain, mencari pinjaman hutang, serta menjalin kehidupan gotong royong dengan tetangga atau kerabat. Hal ini sesuai dengan teori Weber tentang tindakan sosial.
Kata Kunci : Pertanian, Kemiskinan, Strategi Kelangsungan Hidup
×
Penulis Utama
:
Indah Setyaningsih
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
D0304004
Tahun
:
2012
Judul
:
Strategi Kelangsungan Hidup Rumah Tangga Petani Miskin Desa Serut Sadang Kecamatan Winong Kabupaten Pati Jawa Tengah
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - FISIP - 2012
Program Studi
:
S-1 Sosiologi
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-FISIP Jur. Sosiologi-D.0304004-2012
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Dra. Hj. Trisni Utami, M.Si
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Fak. ISIP
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.