Penulis Utama : Tri Laksono
NIM / NIP : F0302077
× ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh political background terhadap peran DPRD dalam pengawasan keuangan daerah. Penelitian ini dimotivasi oleh fakta bahwa latar belakang politik individu akan mempengaruhi perilaku individu tersebut dalam aktivitas politik di lingkungan DPRD. Variabel independen dalam penelitian ini adalah Political Background yang terdiri dari variabel pengalaman politik, pengalaman di DPRD, asal partai politik, ideologi partai politik dan asal komisi. Sedangkan variabel dependennya adalah peran DPRD dalam Pengawasan Keuangan Daerah pada tahap Perencanaan, Implementasi dan Pertanggungjawaban. Data penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari penyebaran kuesioner secara langsung kepada responden. Data yang terkumpul berasal dari 85 responden yang merupakan anggota Komisi Keuangan dan Panitia Anggaran dari DPRD se-eks Karesidenan Surakarta dan se-Provinsi DIY. Hipotesis dalam penelitian ini diuji dengan Analisis Multivariat (Manova) untuk menguji pengaruh pengalaman politik, pengalaman di DPRD, asal partai politik, ideologi partai politik dan asal komisi terhadap peran DPRD dalam Pengawasan Keuangan Daerah pada tahap Perencanaan, Implementasi dan Pertanggungjawaban baik secara individu maupun bersama-sama (simultan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa asal partai politik dan komisi mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap peran DPRD dalam pengawasan keuangan daerah. sedangkan pengalaman politik, pengalaman di DPRD dan ideologi partai politik tidak berpengaruh secara signifikan. Hasil uji juga menunjukkan adanya pengaruh signifikan asal partai terhadap peran DPRD dalam pengawasan keuangan daerah pada tahap perencanaan, sedangkan asal komisi mempunyai pengaruh signifikan pada tahap pertanggungjawaban. Variabel pengalaman di DPRD, pengalaman politik dan ideologi partai politik tidak mempunyai pengaruh signifikan terhadap peran DPRD dalam pengawasan keuangan daerah pada tahap perencanaan, implementasi maupun pertanggungjawabaan. Kata Kunci : Political Background, Peran DPRD, Pengawasan Keuangan Daerah
×
Penulis Utama : Tri Laksono
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F0302077
Tahun : 2007
Judul : Pengaruh political background terhadap peran DPRD dalam pengawasan keuangan daerah
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ekonomi - 2007
Program Studi : S-1 Akuntansi
Kolasi : xii, 85 hal.
Sumber : UNS-Fak. Ekonomi-F0302077-2007
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Jaka Winarna,M.Si, Ak
Penguji :
Catatan Umum : 6422/2007
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.