Penulis Utama : Nina Ariesta
NIM / NIP : K3308045
× Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh penggunaan pendekatan CTL dengan metode proyek dan metode guided inquiry , kemampuan matematik, dan interaksinya terhadap prestasi belajar siswa pada materi kelarutan dan hasil kali kelarutan. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan rancangan penelitian Randomized Group Pretest-Posttest Design dimana kelas eksperimen 1 yang digunakan adalah kelas dengan pendekatan CTL metode pembelajaran Guided Inquiry dan kelas eksperimen 2 dengan pendekatan CTL metode pembelajaran Proyek. Populasi adalah siswa kelas XI SMA N 1 Karanganyar Tahun Ajaran 2011/2012. Pengambilan sampel penelitian menggunakan teknik cluster random sampling. Data utama penelitian ini adalah berupa prestasi belajar siswa yang diperoleh dari aspek kognitif, afektif dan psikomotor. Teknik analisis data yang digunakan adalah Anava Dua Jalan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Pembelajaran kimia dengan pendekatan CTL melalui metode GI dan Proyek berpengaruh terhadap prestasi belajar, yaitu prestasi belajar siswa yang diajar menggunakan metode GI lebih baik daripada siswa yang diajar menggunakan metode Proyek, ditunjukkan dengan nilai rata-rata prestasi kognitif berturut-turut 82,94 dan 76,66, prestasi afektif berturut-turut 79,19 dan 74,68, serta prestasi psikomotor berturut-turut 54,18 dan 48,58. (2) Kemampuan matematik tinggi dan rendah siswa berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa, siswa dengan kemampuan matematik tinggi mempunyai prestasi belajar yang lebih baik daripada siswa dengan kemampuan matematik rendah, yang ditunjukkan dengan nilai rata-rata prestasi kognitif berturut-turut 82,88 dan 75,14, prestasi afektif berturut-turut 79,31 dan 73,89, serta prestasi psikomotor berturut-turut 54,95 dan 46,93. (3) Tidak ada interaksi antara pendekatan CTL melalui metode GI dan Proyek dengan kemampuan matematik siswa terhadap prestasi belajar siswa.
×
Penulis Utama : Nina Ariesta
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3308045
Tahun : 2012
Judul : Pengaruh Pembelajaran Kimia Dengan Pendekatan Ctl (Contextual Teaching And Learning) Melalui Metode Guided Inquiry Dan Proyek Terhadap Prestasi Belajar Ditinjau Dari Kemampuan Matematik Siswa (Pembelajaran Kelarutan Dan Hasil Kali Kelarutan Kelas Xi Ip
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2012
Program Studi : S-1 Pendidikan Kimia
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pend. MIPA-K.3308045-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sri Retno Dwi Ariani., S.Si., M.Si
2. Drs. Haryono M. Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.