Penulis Utama : Lintang Ronggowulan
NIM / NIP : K5408008
× Tujuan penelitian ini adalah : (1) Mengetahui persebaran Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama (PKTP) di Kabupaten Sukoharjo tahun 2011, (2) Mengetahui kualitas PKTP di Kabupaten Sukoharjo tahun 2011, (3) Mengetahui tingkat kunjungan PKTP di Kabupaten Sukoharjo tahun 2011, (4) Mengetahui tingkat aksesibilitas PKTP di Kabupaten Sukoharjo tahun 2011, (5) Mengetahui tingkat kecukupan PKTP di Kabupaten Sukoharjo tahun 2011. Sesuai dengan tujuan penelitian, maka penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan spasial. Teknik sampling yang digunakan adalah Purposive Sampling. Purposive Sampling digunakan untuk memilih sampel responden yang akan diwawancarai mengenai kualitas dari Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah analisi data primer, data sekunder dan tabel silang. Hasil penelitian ini adalah : (1) Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama di Kabupaten Sukoharjo berjumlah 67 unit yang terdiri dari 12 Puskesmas dan 55 Puskesmas Pembantu. (2) Kualitas Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama di Kebupaten Sukoharjo tahun 2011 terdiri dari: (a) Kualitas Puskesmas di Kabupaten Sukoharjo terdiri dari 4 Puskesmas dengan kualitas sangat baik, 7 Puskesmas dengan kualitas baik dan 1 Puskesmas dengan kualitas cukup (b) Kualitas Puskesmas Pembantu di Kabupaten Sukoharjo terdiri dari 12 Puskesmas Pembantu dengan kualitas sangat baik, 35 Puskesmas Pembantu dengan kualitas baik dan 8 Puskesmas Pembantu dengan kualitas cukup (3) Tingkat Kunjungan Pasien Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama Sakit di Kebupaten Sukoharjo tahun 2011 terdiri dari: (a) Puskesmas yang termasuk dalam kelas tinggi dengan jumlah kunjungan paling banyak adalah Puskesmas Kartasura yaitu 53.296 jiwa (14,46%). Sedangkan Puskesmas yang termasuk dalam kelas rendah dengan jumlah pengunjung paling sedikit adalah Puskesmas Bulu yaitu 14.862 jiwa (4,03%) (b) Puskesmas Pembantu yang termasuk dalam kelas tinggi dengan jumlah kunjungan paling banyak adalah Puskesmas II Kartasura yaitu 36.615 jiwa (8,62%). Sedangkan Puskesmas Pembantu yang termasuk dalam kelas rendah dengan jumlah pengunjung paling sedikit adalah Puskesmas Pembantu Joho yaitu 631 jiwa (0,15%) (4) Tingkat aksesibilitas di Kabupaten Sukoharjo tahun 2011 terdiri dari (a) Aksesibilitas menuju pelayanan kesehatan yang terdiri dari jangkauan pelayan puskesmas, jangkauan pelayanan puskesmas pembantu (b) Aksesibilitas per kecamatan di Kabupaten Sukoharjo Tahun 2011. (5) Tingkat kecukupan Pelayanan Kesehatan Pertama di Kabupaten Sukoharjo tahun 2011 yang telah tercukupi adalah Kecamatan Tawangsari, sedangkan kecamatan yang tidak tercukupi oleh Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama dengan jumlah penduduk yang tidak terlayani terbanyak berada pada Kecamatan Grogol yaitu 57.016 jiwa.
×
Penulis Utama : Lintang Ronggowulan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5408008
Tahun : 2013
Judul : Persebaran Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama Di Kabupaten Sukoharjo Tahun 2011
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2013
Program Studi : S-1 Pendidikan Geografi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pend. Ilmu Pengetahuan Sosial -2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Setya Nugraha, S.Si, M. Si,
2. Rita Noviani, S.Si, M.Sc,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.