Penulis Utama : Arif Wahyudi
NIM / NIP : X7210011
× ABSTRAK Arif Wahyudi. PENGGUNAAN MEDIA AUDIO VISUAL DALAM PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN 1 SUDAGARAN TAHUN AJARAN 2011/2012. Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Juli 2012. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar Matematika siswa kelas IV SDN I Sudagaran Banyumas melalui penggunaan media audio visual. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian dilaksanakan dalam tiga siklus, dengan tiap siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SDN 1 Sudagaran yang berjumlah 39 siswa. Sumber data berasal dari siswa, teman sejawat (guru) dan dokumen. Teknik pengumpulan data adalah dengan dokumentasi, observasi, wawancara dan tes. Validitas data menggunakan teknik triangulasi data. Analisis data menggunakan teknik deskriptif komparatif. Prosedur penelitian adalah model spiral yang saling bertautan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penggunaan media audio visual dapat meningkatkan hasil belajar Matematika siswa kelas IV SDN 1 Sudagaran dari pratindakan ke siklus I, siklus I ke siklus II dan siklus II ke siklus III. Proses pembelajaran pratindakan yang bersifat konvensional mengakibatkan siswa menjadi kurang bersemangat mengikuti pembelajaran sehingga hasil belajar menjadi rendah. Peningkatan terjadi pada siklus I. Proses pembelajaran menjadi lebih menarik sehingga siswa menjadi lebih bersemangat dalam mengikuti pelajaran. Hasil belajar meningkat namun belum optimal. Pelaksanaan siklus II menyebabkan hasil belajar siswa menjadi semakin baik, namun keaktifan siswa masih belum maksimal. Pada pelaksanaan siklus III hasil belajar siswa semakin meningkat sehingga terlaksana pembelajaran Matematika menggunakan media audio visual yang efektif dan efisien. Simpulan penelitian ini adalah penggunaan media audio visual dapat meningkatkan hasil belajar Matematika siswa kelas IV SDN 1 Sudagaran. Kata kunci: media audio visual, hasil belajar, Matematika
×
Penulis Utama : Arif Wahyudi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : X7210011
Tahun : 2012
Judul : Penggunaan Media Audio Visual Dalam Peningkatan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas Iv Sdn 1 Sudagaran Tahun Ajaran 2011/2012 Skripsi Oleh: Arif Wahyudi X7210011 Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta November 2012
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.KIP - 2012
Program Studi : S-1 PGSD Kebumen
Kolasi :
Sumber : UNS-F.KIP Prog PGSD-X.7210011-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Suhartono, M. Pd.
2. Drs. Ngatman,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.