Penulis Utama : Noer Ayu Fajrina Okhta Nugraheni
NIM / NIP : H0808033
× Penelitian Ini Bertujuan Untuk Menganalisis Pengaruh Modal Sendiri Dan Program Kredit Ketahanan Pangan Dan Energi Bri Terhadap Pendapatan Petani Pemilik Dan Penggarap Di Kabupaten Karanganyar. Metode Dasar Penelitian Adalah Metode Analisis Deskripsi Dan Pelaksanaannya Dengan Metode Survei. Penelitian Dilakukan Di Kabupaten Karaganyar. Pengambilan Sampel Dengan Metode Multistage Cluster Random Sampling. Untuk Mengkaji Pengaruh Modal Sendiri Dan Modal Kkp-E Terhadap Pendapatan Petani Digunakan Model Regresi Linier Berganda, Serta Didukung Dengan Analisis R/C Ratio Dan Incremental B/C Ratio Untuk Melihat Perbedaan Penggunaan Modal Sendiri Dan Kkp-E. Hasil Penelitian Menunjukkan Bahwa Rata-Rata Pendapatan Petani Pengguna Kkp-E Sebesar Rp 15.835.880,00/Ha/Mt Lebih Besar Daripada Pendapatan Petani Bukan Pengguna Kkp-E Sebesar Rp 14.042.598,00/Ha/Mt. Nilai Efisiensi Usaha Tani Petani Pengguna Kkp-E Sebesar 2,57 Lebih Besar Dari Efisiensi Usaha Tani Petani Bukan Pengguna Kkp-E Sebesar 2,50. Kemanfaatan Usaha Tani Sebesar 3,517 Sehingga Usaha Tani Pengguna Kkp-E Lebih Memberi Kemanfaatan Daripada Usaha Tani Petani Bukan Pengguna Kkp-E. Hubungan Faktor-Faktor Dengan Pendapatan Petani Dinyatakan Dalam Model Fungsi Regresi Linier Berganda Yaitu: Y = -5,720e6 + 0,949x1 + 0,008x2 + 0,047x3 + 0,081d1 + 0,083d2 + E. Hasil Analisis Regresi Menunjukkan Bahwa Luas Lahan, Tingkat Pendidikan, Jumlah Anggota Keluarga, Kepenguasaan Lahan, Dan Penggunaan Kredit Secara Bersama-Sama Berpengaruh Nyata Terhadap Pendapatan Petani. Secara Individu Faktor Luas Lahan, Kepenguasaan Lahan, Dan Penggunaan Kredit Berpengaruh Nyata Terhadap Pendapatan Petani, Sedangkan Faktor Tingkat Pendidikan Dan Jumlah Anggota Keluarga Tidak Berpengaruh Nyata Terhadap Pendapatan Petani.
×
Penulis Utama : Noer Ayu Fajrina Okhta Nugraheni
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H0808033
Tahun : 2013
Judul : Analisis Pengaruh Kredit Ketahanan Pangan Dan Energi (Kkp-E) Bri Terhadap Pendapatan Petani Padi Di Kabupaten Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Pertanian - 2013
Program Studi : S-1 Agribisnis
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Pertanian Jur Agribisnis-H0808033-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Ir. Minar Ferichani, Mp
2. Widiyanto, Sp, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.