Penulis Utama : Dian Nastiti Dwi Mahanani
NIM / NIP : G0009059
× Latar Belakang: Hubungan antara paparan asap rokok dengan Otitis Media Supuratif Kronik masih banyak diperdebatkan. Dalam hubungannya dengan otitis media, asap rokok menyebabkan menurunnya fungsi silia yang berada di sistem pernafasan sehingga menyebabkan penyumbatan mucous di tuba Eustachius. Selain itu, asap rokok juga merupakan stressor yang dapat menimbulkan penurunan sistem imun sehingga mempermudahkan organisme untuk berkembang dan masuk ke dalam telinga tengah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan paparan asap rokok dengan Otitis Media Supuratif Kronik di RSUD Dr. Moewardi. Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan case control. Subjek penelitian dikelompokkan dalam kelompok kasus dan kontrol. Pengambilan sampel dilaksanakan secara purposive sampling dengan kriteria inklusi dan eksklusi yang telah ditentukan. Pengambilan data dilakukan dengan kuesioner riwayat merokok dan data rekam medik pasien. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji Chi Square melalui program SPSS 17.0 for Windows. Hasil: Ada hubungan yang bermakna antara paparan asap rokok dengan Otitis Media Supuratif Kronik di RSUD Dr. Moewardi. Sampel dengan riwayat merokok memiliki risiko mengalami Otitis Media Supuratif Kronik 4,5 kali lebih tinggi dibandingkan sampel tanpa riwayat merokok (p = 0,028 ;OR = 4,5). Simpulan: Berdasarkan penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara paparan asap rokok dengan Otitis Media Supuratif Kronik di RSUD Dr. Moewardi. Adanya riwayat paparan asap rokok menyebabkan meningkatnya risiko terkena OMSK.
×
Penulis Utama : Dian Nastiti Dwi Mahanani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0009059
Tahun : 2012
Judul : Hubungan Paparan Asap Rokok Dengan Otitis Media Supuratif Kronik Di Rsud Dr. Moewardi
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Kedokteran - 2012
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedokteran Jur.Kedokteran -G.0009059-2012
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Hadi Sudrajad, dr, Sp THT-KL, MSi. Med
2. Dr. Hartono, dr, MSi
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.