Penulis Utama : Ayu Wuryanti
NIM / NIP : S54110801
× Dalam pembangunan bangsa, peningkatan kualitas manusia harus dimulai sedini mungkin yaitu sejak masih bayi, salah satu faktor yang memegang peranan penting dalam peningkatan kualitas manusia adalah pemberian Air Susu Ibu (ASI). Pemberian ASI semaksimal mungkin merupakan kegiatan penting dalam pemeliharaan anak dan persiapan generasi penerus di masa depan. Mengingat pentingnya pemberian ASI, maka penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh konseling ASI eksklusif terhadap peningkatan pengetahuan, motivasi, sikap dan perilaku ibu menyusui dalam memberikan ASI Eksklusif. Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Wuryantoro dengan menggunakan penelitian pre experiment dan desain penelitian one group pretest-posttest design. Sampel yang diambil adalah seluruh ibu menyusui bayi usia 0-4 bulan sejumlah 56 orang yang ada di wilayah Puskesmas Wuryantoro. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan uji beda t (t-test). Hasil penelitian terdapat peningkatan pengetahuan dengan nilai rata-rata 17,23 menjadi 21,21 setelah mendapat konseling dengan nilai thitung= -10,797. Hasil penelitian motivasi terdapat peningkatan sikap pemberian ASI setelah mendapat konseling dengan nilai rata-rata 53,79 menjadi 55,30 dengan nilai thitung= -5,732. Hasil nilai rata-rata sikap pemberian ASI meningkat setelah mendapat konseling dari 44,98 menjadi 48,50 dengan nilai thitung= -8,065. Terdapat peningkatan perilaku pemberian ASI setelah mendapat konseling dengan nilai rata-rata 51,41 menjadi 54,54 dan nilai thitung= -6,472. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh konseling ASI eksklusif terhadap peningkatan pengetahuan, motivasi, sikap dan perilaku pemberian ASI eksklusif pada ibu menyusui.
×
Penulis Utama : Ayu Wuryanti
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : S54110801
Tahun : 2013
Judul : Pengaruh Konseling terhadap Peningkatan Pengetahuan, Motivasi, Sikap dan Perilaku Pemberian Asi Eksklusif pada Ibu Menyusui di Puskesmas Wuryantoro
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2013
Program Studi : S-2 Kedokteran Keluarga
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prog.Studi Kedokteran Keluarga-S.54110801-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Mulyoto, M.Pd
2. Dr. Nunuk Suryani, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.