Penulis Utama : Adi Prabowo
NIM / NIP : F3204003
× ABSTRAK Pada perkembangan bisnis sekarang ini persaingan antar pelaku bisnis semakin ketat dalam memperebutkan pasar terutama persaingan antar pelaku bisnis yang menghasilkan produk yang sama. Untuk mencapai tujuan perusahaan yaitu mencapai laba yang optimal dan untuk bertahan perusahaan menggunakan kegiatan pemasarannya sebagai ujung tombak keberhasilan perusahaan. Kegiatan pemasaran terdiri dari empat elemen utama yaitu produk, harga, distribusi, dan promosi yang biasa disebut dengan bauran pemasaran. Dari empat elemen bauran pemasaran yang terdiri dari produk, harga, distribusi, dan promosi, elemen yang dapat menjangkau konsumen untuk memberikan informasi mengenai produk yang dihasilkan oleh para pelaku bisnis adalah promosi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi promosi yang dilakukan oleh PT Jawa Pos Radar Solo dan sejauh mana pengaruh biaya promosi tersebut terhadap volume penjualan (oplah) koran Jawa Pos di wilayah Surakarta dan sekitarnya. Metode yang digunakan adalah teknik pengumpulan data melalui studi pustaka, observasi, dan wawancara, dengan metode pembahasan deskriptif yaitu dengan mendiskripsikan data yang diperoleh untuk mendapatkan gambaran mengenai penerapan bauran promosi pada PT. Jawa Pos Radar Solo dan metode pembahasan kuantitatif yaitu dengan menggunakan metode regresi linier sederhana untuk mengetahui apakah biaya promosi yang dikeluarkan perusahaan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap volume penjualan atau tidak. Persamaan umum dalam regresi linier sederhana adalah . Kesimpulan yang dapat dikemukakan oleh penulis terkait penerapan bauran promosi pada PT. Jawa Pos Radar Solo adalah : 1. Dalam bauran promosi yang ditetapkan oleh PT Jawa Pos Radar Solo, perusahaan ini melakukan kegiatan periklanan, promosi penjualan dan publisitas sebagai usaha untuk meningkatkan volume penjualan (oplah) koran Jawa Pos di wilayah Surakarta dan sekitarnya. 2. Periklanan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap volume penjualan (oplah) koran Jawa Pos di wilayah Surakarta dan sekitarnya sedangkan pengaruh promosi penjualan terhadap volume penjualan (oplah) koran Jawa Pos di wilayah Surakarta dan sekitarnya tidak signifikan. Dari beberapa kesimpulan tersebut maka penulis dapat memberikan beberapa saran diantaranya : 1. PT Jawa Pos Radar Solo perlu mengevaluasi bauran promosi yang saat ini diterapkan terutama pada kegiatan promosi penjualan yang pengaruhnya tidak signifikan terhadap volume penjualan (oplah) koran Jawa Pos di wilayah Surakarta dan sekitarnya. PT Jawa Pos Radar Solo sebaiknya mengkombinasikan antara promosi penjualan dengan personal selling misalnya menggunakan tenaga SPG (Sales Promotion Girl) untuk melakukan direct selling ke perkantoran-perkantoran dengan memakai harga yang di bawah harga pasar. 2. Periklanan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap volume penjualan (oplah) koran Jawa Pos di wilayah Surakarta dan sekitarnya namun media yang digunakan lebih banyak berupa media elektronik, untuk itu PT Jawa Pos Radar Solo dapat memperbanyak periklanan dengan menggunakan media out door advertising.
×
Penulis Utama : Adi Prabowo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3204003
Tahun : 2007
Judul : Analisis bauran promosi pada PT. Jawa Pos Radar Solo dalam hubungannya dengan volume penjualan (OPLAH) koran Jawa Pos
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2007
Program Studi : D-3 Manajemen Pemasaran
Kolasi : XIII, 58 hal.
Sumber : UNS-F. Ekonomi Prog DIII Manajemen Pemasaran-F3204003-2007
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Lilik Wahyudi, SE, MSi
Penguji :
Catatan Umum : 6848/2007
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.