Penulis Utama : Aris Setiawan
NIM / NIP : F3203121
× Dalam suatu perusahaan strategi pemasaran sangat penting dan sangat dibutuhkan. Strategi pemasaran memerlukan perhatian yang sangat khusus karena berhubungan dengan kelangsungan hidup perusahaan. Dalam memasarkan produknya, setiap perusahaan memerlukan strategi pemasaran yang tepat untuk mencapai tujuan tersebut. Penelitian ini dilakukan di sebuah perusahaan mebel CV. Permata 7 di Wonogiri. Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi pemasaran yang digunakan oleh CV. Permata 7 Wonogiri dalam memasarkan produknya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode observasi dan metode wawancara untuk memperoleh data primer dan data sekunder. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, maka dapat diketahui langkah-langkah yang dilakukan CV. Permata 7 dalam menerapkan strategi pemasarannya, yaitu: menentukan konsumen yang dituju, identifikasi keinginan konsumen, dan penerapan marketing mix yang digunakan. Konsumen yang dituju oleh CV. Permata 7 adalah para pedagang besar di luar negeri. Berdasarkan keterangan dari CV. Permata 7 diketahui bahwa dalam melakukan pembelian, konsumen cenderung sangat memperhatikan tiga hal, yaitu bentuk, kualitas, dan harga. Langkah yang terakhir dilakukan adalah menentukan marketing mix, dalam hal ini CV. Permata 7 menerapkan seluruh variabel dalam marketing mix, yaitu produk, harga, promosi, dan distribusi. Dengan demikian, dari penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa CV. Permata 7 telah menerapkan strategi pemasarannya dengan baik, sesuai dengan keinginan konsumen melalui produk yang ditawarkan. Saran yang dapat diberikan oleh penulis adalah sebaiknya CV. Permata 7 tetap mempertahankan dan jika memungkinkan melakukan peningkatan kualitas produknya. Hal ini perlu dilakukan agar CV. Permata 7 tetap dapat bertahan dan berkembang dalam persaingan yang semakin ketat.
×
Penulis Utama : Aris Setiawan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3203121
Tahun : 2006
Judul : Strategi pemasaran pada CV. Permata 7 di Wonogiri
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak . Ekonomi - 2006
Program Studi : D-3 Manajemen Pemasaran
Kolasi : XII, 47 hal.
Sumber : UNS-Fak. Ekonomi Program DIII Jur. Manajemen Pemasaran NIM.F3203121
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Dwi Hastjarjo KB, MM
Penguji :
Catatan Umum : 2240/2006
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.