Pelaksanaan Tugas Badan Pengawas Pasar Modal-Lembaga Keuangan (Bapepam-Lk) Dalam Penanganan Kasus Perdagangan Orang Dalam (Insider Trading) Ditinjau Dari Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1995 (Studi Penanganan Kasus Perdagangan Orang Dalam pada Transaksi S
Penulis Utama
:
Himma Asihsalista
NIM / NIP
:
E0009159
×Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan pelaksanaan tugas Bapepam-LK terhadap penanganan kasus perdagangan orang dalam (insider trading) yang terjadi pada transaksi saham PT Perusahaan Gas Negara Tbk dan untuk mengetahui dasar pertimbangan Bapepam-LK belum mengoptimalkan penggunaan sanksi pidana terhadap pelaku insider trading.
Jenis penelitian ini adalah penelitian empiris yang bersifat deskriptif. Data terdiri dari data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh melalui wawancara. Data sekunder diperoleh melalui studi pustaka. Analisis data yang dipergunakan adalah analisa kualitatif.
Pada tanggal 12 September 2006 sampai dengan 11 Januari 2007 telah terjadi praktik insider trading pada transaksi saham PT PGN Tbk di pasar sekunder. Penanganan kasus yang dilakukan Bapepam terhadap praktik insider trading tersebut dibagi ke dalam tiga tahap yaitu tahap pemeriksaan awal oleh BEJ dan Biro TLE. Tahap pemeriksaan lanjutan yang dilakukan oleh Biro Pemeriksa dan Penyidik. Tahap pemberian sanksi oleh Biro PBH bersama ketua Bapepam-LK yang kemudian memberikan sanksi administratif para pelaku insider trading pada transaksi saham PT PGN Tbk. Pemberian sanksi administratif tersebut dilatarbelakangi oleh belum digunakannya sanksi pidana secara efektif oleh Bapepam-LK. Terdapat 5 (lima) faktor yang mempengaruhi efektivitas penegakan hukum pasar modal, yaitu struktur terkait dengan penyidik, jaksa, dan hakim. Substansi terkait dengan peraturan perundang-undangan, kultur hukum terkait pandangan masyarakat terhadap hukum, sarana yaitu terkait alat-alat yang menunjang penegakan hukum, dan masyarakat.
×
Penulis Utama
:
Himma Asihsalista
Penulis Tambahan
:
1. 2.
NIM / NIP
:
E0009159
Tahun
:
2013
Judul
:
Pelaksanaan Tugas Badan Pengawas Pasar Modal-Lembaga Keuangan (Bapepam-Lk) Dalam Penanganan Kasus Perdagangan Orang Dalam (Insider Trading) Ditinjau Dari Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1995 (Studi Penanganan Kasus Perdagangan Orang Dalam pada Transaksi S