Penulis Utama : Hanif Budi Susilo
NIM / NIP : I8710020
× Industri batik sebagai salah satu bidang pengembangan industri dalam negeri telah cukup berkembang. Terlepas dari peranannya sebagai komoditi ekspor yang diandalkan, industri ini telah menimbulkan masalah yang serius bagi lingkungan terkait dengan penggunaan zat warna dalam produksi dan turut terbuang bersama air limbah sisa proses. Pada beberapa daerah pusat produksi batik telah diupayakan adanya pengolahan limbah yang dihasilkan secara terpadu untuk mengatasi dan mencegah perairan yang berwarna dan parameter lingkungan yang lebih baik. UPAL-RE merupakan salah satu alat yang dapat mengurangi kadar polutan yang ada di dalam air limbah. Oleh karena itu tujuan dilakukannya penelitian ini adalah mengetahui besarnya efisiensi kinerja UPAL-RE terhadap penurunan kadar COD dan warna. Metode yang digunakan adalah metode Experimental di laboratorium secara elektrokimia yaitu gejala dekomposisi elektrolit dimana salah satu elektrodanya adalah alumunium, reaksi kimia yang terjadi pada proses elektrokimia adalah reaksi reduksi oksidasi sebagai akibat adanya arus listrik (DC). Pada reaksi ini terjadi pergerakan dari ion-ion yaitu ion positif (disebut kation) yang bergerak pada katoda yang bermuatan negatif. Sedangkan ion-ion negatif bergerak menuju anoda yang bermuatan positif yang kemudian ion-ion tersebut dinamakan sebagai anion (bermuatan negatif). Hasil dari penelitian ini menunjukkan besarnya efisiensi penurunan kadar COD dan warna dalam air limbah home industry di kelurahan Sondakan kota Surakarta dengan menggunakan UPAL-RE skala laboratorium selama 40 menit dan besar arus listrik DC 10 Volt. Besarnya efisiensi penurunan kadar COD dan warna berturut-turut 72% dan 67%, yang berarti UPAL-RE kinerjanya cukup baik.
×
Penulis Utama : Hanif Budi Susilo
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : I8710020
Tahun : 2013
Judul : Kinerja Unit Pengolahan Air Limbah Reaktor Elektrokimia Untuk Pengolahan Air Limbah Home Industri Batik Di Kelurahan Sondakan
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Teknik - 2013
Program Studi : D-3 Teknik Sipil Infrastruktur
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Teknik Prog. D III Teknik Sipil-I.8710020 -2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing :
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.