Penulis Utama : Adhika Ruswanto
NIM / NIP : C9410025
× Laporan tugas akhir ini dilatar belakangi permasalahan yaitu bagaimana tradisi upacara bersih desa Tanjung Sari, potensi apa saja yang dapat menjadi daya tarik wisatawan di dalam upacara bersih desa Tanjung Sari, bagaimana strategi pengembangan dan kendala yang dihadapi dalam melestarikan upacara bersih desa Tanjung Sari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tradisi upacara bersih desa Tanjung Sari, potensi yang dapat menjadi daya tarik wisatawan di dalam upacara bersih desa Tanjung Sari serta untuk mengetahui strategi pengembangan dan kendala yang dihadapi dalam melestarikan upacara bersih desa Tanjung Sari. Metode yang digunakan dalam penyusunan laporan Tugas Akhir ini adalah teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, studi pustaka dan tenik analisis data. Data yang diperoleh kemudian dianalisis secara deskriptif dengan menggunakan penelitian 4A dan analisis SWOT yang digunakan untuk membantu mengidentifikasi masalah yang telah diangkat. Hasil penelitian menujukkan bahwa keberadaan upacara bersih desa Tanjung Sari selalu dipertahankan masyarakat Dlimas. Tradisi ini memiliki potensi yang dapat dikembangkan menjadi sebuah atraksi wisata yang mampu menjadi produk unggulan Pariwisata di Kabupaten Klaten. Kendala yang dihadapi dalam pengembangan upacara bersih desa Tanjung Sari adalah kurang maksimalnya pengurusan management, kurangnya kesadaran pengunjung terhadap kebersihan lingkungan dan masih minimnya daya dukung Dinas Pariwisata. Kesimpulan dari hasil penelitian menunjukkan bahwa upacara bersih desa Tanjung Sari di Desa Dlimas Kabupaten Klaten mengalami perkembangan dari tahun 2010 - 2012.
×
Penulis Utama : Adhika Ruswanto
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : C9410025
Tahun : 2013
Judul : Perkembangan Tradisi Upacara Bersih Desa Tanjung Sari Di Desa Dlimas Kabupaten Klaten Tahun 2010 - 2012
Edisi :
Imprint : Surakarta - FSSR - 2013
Program Studi : D-3 Usaha Perjalanan Wisata
Kolasi :
Sumber : UNS-FSSR Prog. D III Usaha Perjalanan Wisata -C.9410025 -2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing :
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Sastra dan Seni Rupa
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.