Penulis Utama : Gendrowati
NIM / NIP : S240905007
× Kebijakan program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta memberi keringanan bagi masyarakat untuk memperoleh pelayanan pendidikan. Penelitian ini bertujuan menganalisis implementasi program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta dan untuk mengetahui faktor apa yang mempengaruhi implementasi program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta. Secara deskriptif akan disajikan implementasi tahapan sesuai dengan peraturan walikota Nomor 11 A Tahun 2012 dan untuk mengungkap aspek bagaimana implementasi program dijalankan, dilakukan analisis implementasi menurut teori Grindle yaitu menganalisis dari isi kebijakan dan konteks kebijakan. Penelitian ini termasuk studi deskriptif kualitatif. Untuk itu data yang dikumpulkan dapat dikelompokkan atas data primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari wawancara informan, pengamatan dan pencatatan lapangan Jenis Penelitian yang dilakukan adalah jenis penelitian deskriptif kualitatif, dengan informan Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga dan pejabat di lingkungan Dinas Pendidikan, Kepala Sekolah tingkat Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan, serta anggota masyarakat yang terlibat dalam implementasi program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta. Teknik penentuan informan dengan menggunakan model purposive sampling. Data sekunder bersumber dari dokumen peraturan walikota. Analisis data dilakukan dengan model interaktif, sedang uji validitas data dilakukan dengan triangulasi data. Berdasarkan hasil penelitian, implementasi program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta telah dilaksanakan sesuai dengan pedoman umum dan petunjuk pelaksanaannya dan memiliki dampak positif terhadap penurunan angka anak putus sekolah dan program wajib belajar 9 tahun di Kota Surakarta dapat tercapai. Sejumlah faktor diidentifikasi sebagai faktor pendukung keberhasilan program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta yaitu faktor isi kebijakan antara lain faktor jenis manfaat dan derajat perubahan yang diharapkan. Saran untuk pelaksana program BPMKS dalam implementasinya dengan meningkatkan sosialisasi terhadap orang tua tentang pentingnya program BPMKS bagi putra putrinya serta dengan mengadakan pelatihan guru dalam membuat proposal pengajuan BPMKS sehingga proses pencairan dana BPMKS dapat berjalan lancar dan tepat sasaran. Kata kunci : implementasi program, anak putus sekolah, BPMKS
×
Penulis Utama : Gendrowati
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : S240905007
Tahun : 2013
Judul : Implementasi Program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2013
Program Studi : S-2 Administrasi Publik
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prodi. Administrasi Publik-S240905007-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Drajat Tri Kartono, M.Si,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.