Penulis Utama : Mekar Sari Dyah Ayu P.W
NIM / NIP : K1209041
× Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: (1) pemanfaatan bentuk-bentuk retorika dalam kumpulan cerpen Berjuta Rasanya karya Tere Liye; (2) pemakaian kosakata Bahasa Inggris dalam kumpulan cerpen Berjuta Rasanya karya Tere Liye; (3) pemakaian kosakata Bahasa Jawa dalam kumpulan cerpen Berjuta Rasanya karya Tere Liye; (4) pemakaian idiom dalam kumpulan cerpen Berjuta Rasanya karya Tere Liye. Penelitian ini berbentuk deskriptif kualitatif. Metode yang digunakan adalah metode content analysis. Sumber data adalah kumpulan cerpen Berjuta Rasanya karya Tere Liye cetakan ke-1. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik pustaka, teknik simak, dan teknik catat. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Uji validitas data yang digunakan adalah triangulasi teori. Teknik analisis data yang digunakan adalah model analisis mengalir yang meliputi tiga komponen yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Prosedur penelitian yang dilakukan terdiri atas beberapa tahap yaitu pengumpulan data, penyeleksian data, menganalisis data yang telah diseleksi, dan membuat laporan penelitian. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: (1) style yang berwujud retorika dalam kumpulan cerpen Berjuta Rasanya meliputi penggunaan bahasa figuratif dan citraan. Beberapa penggunaan bahasa figuratif yang terdapat dalam pembahasan kumpulan cerpen Berjuta Rasanya di antaranya majas dan lambang. Adapun gaya bahasa figuratif yang berupa majas meliputi simile, hiperbola, personifikasi, metafora, ironi, sinisme, sarkasme, pars pro toto, metonimia, antitesis, epizeuksis, anafora, epistrofa, mesodiplosis, asindenton, dan erotesis. Sedangkan bentuk retorika yang berupa citraan dalam kumpulan cerpen Berjuta Rasanya meliputi citraan penglihatan, citraan pendengaran, citraan gerak, citraan penciuman, citraan perabaan, citraan pengecapan; (2) keunikan pemilihan dan pemakaian kosakata yaitu tampak pada pemilihan dan pemakaian kosakata bahasa Inggris; (3) keunikan pemilihan dan pemakaian kosakata yaitu tampak pada pemilihan dan pemakaian kosakata bahasa Jawa; (4) pemilihan dan pemanfaatan kosakata yang bersifat metaforis sehingga timbul kesan estetis tampak pada pemanfaatan idiom.
×
Penulis Utama : Mekar Sari Dyah Ayu P.W
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : K1209041
Tahun : 2013
Judul : Kajian Stilistika Dalam Kumpulan Cerpen Berjuta Rasanya Karya Tere Liye
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2013
Program Studi : S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Prodi. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia-K.1209041-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Budhi Setiawan, M.Pd,
2. Drs. Purwadi,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.