Penulis Utama : Linda Novitayani
NIM / NIP : K2309044
× Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan prestasi belajar siswa kelas VIII G SMP Negeri 2 Gondang Tahun Pelajaran 2012/2013 dengan menerapkan metode outbound pada materi Energi dan Usaha. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Siklus diawali tahap persiapan kemudian dilanjutkan tahap pelaksanaan yang terdiri dari perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi, evaluasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII G SMP Negeri 2 Gondang Tahun Pelajaran 2012/2013 sebanyak 32 siswa dengan penelitian yang dikhususkan pada materi pokok Energi dan Usaha. Data diperoleh melalui pengamatan,wawancara dengan guru dan siswa, ulangan harian, angket dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik kuantitatif dan kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa (1) Kreativitas belajar siswa kelas VIII G SMP Negeri 2 Gondang Tahun Pelajaran 2012/2013 pada materi pokok Energi dan Usaha dapat ditingkatkan dengan penerapan variasi metode outbound yang didalamnya terdapat metode permainan kelompok, diskusi kelompok, ceramah, kerja kelompok, dan kuis. Peningkatan kreativitas belajar siswa pada aspek sebagai berikut: (a) pada prasiklus, 9% siswa menunjukkan rasa keingintahuan, siklus I 43%, siklus II 57%, (b) pada prasiklus 2% siswa menunjukkan kemampuan imajinatif, siklus I 26%, siklus II 48%, (c) pada prasiklus 6% siswa menunjukkan rasa tertantang kemajemukan, siklus I 49%, siklus II 61%, (d) pada prasiklus 3% siswa menunjukkan kemampuan berani mengambil resiko, siklus I 21%, siklus II 41%, (e) pada prasiklus 50% siswa menunjukkan rasa menghargai, siklus I 52%, siklus II 66%, dan (f) pada prasiklus siswa tidak menunjukkan kerjasama kelompok, siklus I 62%, siklus II 82%. (2) Prestasi belajar siswa kelas VIII G SMP Negeri 2 Gondang Tahun Pelajaran 2012/2013 pada materi pokok Energi dan Usaha dapat ditingkatkan dengan penerapan variasi metode outbound yang didalamnya terdapat metode permainan kelompok, diskusi kelompok, ceramah, kerja kelompok, dan kuis. Penerapan variasi metode outbound ini juga dilengkapi dengan LKS yang berisi panduan kegiatan outbound, lembar diskusi, dan latihan soal. Penerapan variasi metode outbound memberikan dampak positif terhadap kemampuan kognitif siswa. Hal ini ditunjukkan dengan 34,38% siswa memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) pada prasiklus meningkat menjadi 59,38% di siklus I. Pada siklus II 84,38% siswa memenuhi KKM. Hasil ini meningkat 14,38% lebih tinggi dari target penelitian. Pada aspek afektif 100% siswa memenuhi KKM di siklus I dan II. Jika dilihat nilai rata-rata ada peningkatan dari 71 pada siklus I menjadi 76 di siklus II. Pada aspek psikomotorik 96,88% siswa memenuhi KKM di siklus I meningkat menjadi 100% di siklus II. Jika dilihat dari nilai rata-rata terdapat ada dari 72 pada siklus I menjadi 77 pada siklus II.
×
Penulis Utama : Linda Novitayani
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : K2309044
Tahun : 2013
Judul : Upaya Meningkatkan Kreativitas Dan Prestasi Belajar Siswa Dengan Metode Outbound Pada Kelas Viii G Di Smp Negeri 2 Gondang Tahun Pelajaran 2012/2013
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2013
Program Studi : S-1 Pendidikan Fisika
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Prodi. Pendidikan Fisika-K.2309044-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sukarmin, S.Pd., M.Si., Ph.D
2. Dyah Fitriana Masithoh, S.Si., M.Sc
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.