Penulis Utama : Yan Ayu P P
NIM / NIP : F0208193
× Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh hubungan antara personality trait opennes, brand personality, dan brand loyalty. Rumusan masalah yang diteliti adalah apakah terdapat hubungan antara personality trait opennes dengan brand personality, apakah ada pengaruh antara hubungan personality trait opennes pada brand loyalty, serta apakah ada pengaruh antara brand personality terhadap brand loyalty. Penelitian ini menggunakan metode survey dimana responden diwawancarai dan diminta mengisi kuesioner berskala likert lima poin. Target populasi penelitian adalah konsumen yang melakukan pembelian minimal lebih dari dua kali di Batik Arum Madani Surakarta. Sampel sebesar 230 responden, Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah metode convenience sampling. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis SPSS (Statistical Package for Social Science) 15.0 for Windows. Hasil penelitian ini kemudian dilakukan analisis terhadap data yang diperoleh dengan data secara kuantitatif. Analisis kuantitatif meliputi: uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, pengujian hipotesis melalui uji t dan uji F, serta analisis koefisien determinasi (R2). Mengacu pada hasil analisis yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa personality trait opennes berpengaruh signifikan dan positif terhadap brand personality, personality trait opennes berpengaruh signifikan dan positif terhadap brand loyalty, serta brand personality berpengaruh signifikan dan positif terhadap brand loyalty.
×
Penulis Utama : Yan Ayu P P
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : F0208193
Tahun : 2013
Judul : Pengaruh Consumer Personality Trait Opennes, Brand Personality Dan Brand Loyalty (Studi Pada Konsumen Batik Arum Madani Surakarta)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2013
Program Studi : S-1 Manajemen
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Jur. Manajemen-F.0208193-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Haryanto, SE, MSi.,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.