Penulis Utama : Rizki Respati Prabowo
NIM / NIP : K7409138
× Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh antara keterlibatan pengguna sistem informasi akuntansi, pelatihan dan pendidikan pengguna sistem informasi akuntansi, kemampuan pengguna sistem informasi akuntansi, dukungan top management, dan formalisasi pengembangan sistem informasi akuntansi terhadap kinerja sistem informasi akuntansi di bank umum kota Surakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah pengguna sistem informasi akuntansi di bank umum kota Surakarta. Sampel dalam penelitian ini adalah pengguna sistem informasi akuntansi di empat bank umum kota Surakarta yaitu Bank Tabungan Negara Surakarta, Bank Tabungan Negara Syariah Surakarta, Bank Mandiri Syariah Surakarta, dan Bank Rakyat Indonesia Surakarta. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive random sampling. Teknik pengumpulan data adalah dengan angket. Validitas data menggunakan uji validitas dan reliabilitas cronbach alpha. Analisis data menggunakan regresi linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa diperoleh variabel keterlibatan pengguna dalam pengembangan sistem informasi akuntansi (X1) memiliki nilai signifikansi sebesar 0,380, variabel adanya pelatihan dan pendidikan pengguna sistem informasi akuntansi (X2) memiliki nilai signifikansi sebesar 0,031, variabel kemampuan pengguna sistem informasi akuntansi (X3) memiliki nilai signifikansi sebesar 0,021, variabel dukungan top management (X4) memiliki nilai signifikansi sebesar 0,045, dan variabel formalisasi pengembangan sistem informasi akuntansi (X5) memiliki nilai signifikansi sebesar 0,587. Berdasarkan hasil perhitungan uji t diketahui variabel X2, variabel X3, dan variabel X4 memiliki nilai signifikansi < 0,05, maka ketiga variabel tersebut memiliki pengaruh terhadap kinerja sistem informasi akuntani (Y). Untuk variabel X1 dan X5 memiliki nilai signifikansi > 0,05, maka kedua variabel tersebut tidak memiliki pengaruh terhadap kinerja sistem informasi akuntansi. Kata kunci : Analisis Faktor, Kinerja Sistem Informasi Akuntansi, Bank Umum
×
Penulis Utama : Rizki Respati Prabowo
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : K7409138
Tahun : 2013
Judul : Faktor-Faktor Yang Memengaruhi Kinerja Sistem Informasi Akuntansi Di Bank Umum Kota Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2013
Program Studi : S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Prodi. Pendidikan Ekonomi-K.7409138-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sukirman, M.M
2. Nurhasan Hamidi, S.E, M.Sc. Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.