Penulis Utama : Himawan Budhi Nugroho
NIM / NIP : M0405029
× Budidaya ikan dengan sistem karamba jaring apung di Waduk Gajah Mungkur Wonogiri akan berdampak terhadap peningkatan hara yang berasal dari sisa pakan dan kotoran ikan sehingga berpengaruh terhadap keberadaan fitoplankton. Fitoplankton merupakan produsen primer sehingga dapat dijadikan bioindikator adanya perubahan lingkungan akibat ketidakseimbangan ekosistem. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi perairan ditinjau dari parameter lingkungan,mengetahui fitoplankton yang melimpah dan mengtahui hubungan antara nitrogen dan fosfat terhadap kemelimpahan fitoplankton di kawasan karamba jaring apung Waduk Gajah Mungkur Wonogiri. Pengambilan sampel dilakukan pada beberapa titik yang berbeda yaitu Stasiun I di tepi waduk berdekatan dengan daratan, Stasiun II di daerah karamba tradisional, dan Stasiun III jauh dari karamba tradisional. Data yang diperoleh kemudian diasosiasikan dengan baku mutu Air PPRI No.82 tahun 2001, untuk menguji hubungan dan pengaruh kemelimphan fitoplankton dengan kandungan nitrogen dan fosfat dilakukan dengan analisis regresi dan korelasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keberadaan nitrogen masih sesuai baku mutu menurut PPRI No. 82 tahun 2001 yaitu masih dibawah 10 mg/L, sedangkan kandungan fosfat tidak sesuai karena hasilnya diatas batas maksimum 0,2 mg/L. Berdasarkan hasil analisis kemelimpahan diperoleh bahwa spesies yang paling melimpah yaitu Zygnema sp dengan 1572,333 individu/ml. Dari analisis korelasi diperoleh nilai R2 nitrat 0,214, R2 nitrit 0,008 dan R2 fosfat 0,224. Hubungan dan pengaruh nitrogen dan fosfat tidak signifikan terhadap kemelimpahan fitoplankton dengan R Nitrit - 0,462, Nitrat 0,090, dan Fosfat 0,473. Berdasarkan hasil analisis indeks diversitas dapat diketahui bahwa kondisi ekosistem dalam keadaan kestabilan sedang atau tercemar sedang.
×
Penulis Utama : Himawan Budhi Nugroho
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : M0405029
Tahun : 2013
Judul : Kemelimpahan Fitoplankton Dan Hubungannya Dengan Kandungan Nitrogen Dan Fosfat Di Kawasan Karamba Jaring Apung Waduk Gajah Mungkur Wonogiri
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. MIPA - 2013
Program Studi : S-1 Biologi
Kolasi :
Sumber : UNS-F. MIPA Jur. Biologi-M.0405029-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Sunarto, M. S.
2. Dr. Prabang Setyono, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.