Penulis Utama : Anindita Purnamasari
NIM / NIP : F0209019
× Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh akuisisi pada kinerja keuangan perusahaan pengakuisisi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Kinerja keuangan perusahaan dapat diukur dengan menggunakan rasio-rasio keuangan yang meliputi current ratio, fixed asset turrover, leverage ratio, operating profit margin, net profit margin, return on equity, dan return on investment. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling diperoleh 12 (dua belas) perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang melakukan akuisisi untuk periode 2006-2008. Dan dianalisis dengan menggunakan statistik non parametrik digunakan untuk menganalisis data. Uji kolmogorov-smirnov, Paired Sample T Test, dan Wilcoxon Signed Rank digunakan untuk menjawab hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk periode amatan 1 tahun sebelum dan 3 tahun sesudah akuisisi tidak menimbulkan dampak yang diharapkan karena tidak ada perbedaan yang signifikan. Hanya pada tahun pertama setelah dilakukan akuisisi terjadi kenaikan pada leverage ratio, dan ditahun ketiga terjadi kenaikan pada net profit margin dan return on investment. Kata kunci : akuisisi, kinerja keuangan, rasio keuangan, current ratio, fixed asset turrover, leverage ratio, operating profit margin, net profit margin, return on equity,return on investment.
×
Penulis Utama : Anindita Purnamasari
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : F0209019
Tahun : 2013
Judul : Analisis dampak akuisisi terhadap kinerja keuangan perusahaan pengakusisi pada perusahaan go public di bursa efek indonesia periode 2006-2008
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2013
Program Studi : S-1 Manajemen
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Jur. Manajemen-F.0209019-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing :
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.