Penulis Utama : Rizki Wulandari
NIM / NIP : M0209045
× Telah dilakukan pengambilan data magnetik di daerah Garut, Jawa Barat . Tujuan yaitu mengetahui zona mineralisasi yang didukung dengan data IP, menganalisis hasil inversi 2D dan mengetahui geologi bawah permukaan. Pengambilan data menggunakan alat Proton Precession Magnetometer (PPM) G856 dan GPS Garmin. Lintasan yang digunakan sebanyak 5 dengan panjang lintasan masing-masing 200 m dan jarak antar lintasan 100 m dengan spasi 5 m Pengolahan data magnetik dilakukan koreksi nilai harian varian dan nilai IGRF. Kontinuitas keatas dilakukan pada ketinggian 400 m kemudian dilakukan reduksi kekutub anomali magnet lokal. Hasil korelasi dengan data IP pada lintasan daerah penelitian memiliki nilai chargeabilitas tinggi pada lintasan C, D, dan E. Dari data yang diperoleh pada lintasan A, B didominasi dengan nilai suseptibilitas kecil maka dapat dikatakan bahwa nilai kemagnetannya kecil. Pada lintasan C, D, dan E bodi yang dihasilkan terdapat nilai suseptibilitas tinggi didekat daerah sesar. Data penampang C-C’ pada lintasan C yang dikorelasikan dengan data IP terlihat bahwa nilai chargeabilitasnya tinggi maka diduga daerah tersebut merupakan daerah prospek mineralisasi emas.
×
Penulis Utama : Rizki Wulandari
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : M0209045
Tahun : 2013
Judul : Interpretasi Struktur Geologi Zona Prospek Mineralisasi Emas Menggunakan Metode Magnetik Di Daerah “X”, Garut, Jawa Barat
Edisi :
Imprint : Surakarta - FMIPA - 2013
Program Studi : S-1 Fisika
Kolasi :
Sumber : UNS-FMIPA Jur. Fisika -M.0209045-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sorja Koesuma, S.Si., M.Si
2. Agus Pajrin Jaman, ST
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.