Penulis Utama : Lesliana Sukma Devyani
NIM / NIP : F3210052
× Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui persepsi pengunjung terhadap kualitas pelayanan UPTD Kawasan Wisata Taman Balekambang Surakarta. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode analisis deskriptif, yaitu tehnik untuk membuat gambaran tentang persepsi pengunjung terhadap kualitas pelayanan Taman Balekambang yang disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi yang berhubungan langsung dengan penilaian konsumen dan sumber data yang digunakan adalah data primer. Tehnik sampling yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode convenience sampling yaitu pengambilan sampel dengan memilih sampel dari elemen populasi yang ditanya mudah diperoleh dan mempunyai kebebasan memilih sampel yang cepat dan mudah ditemui serta dapat memberikan keterangan dengan baik. Populasi dari penelitian ini yaitu pengunjung yang pernah datang di Taman Balekambang dan jumlah sampel yang digunakan adalah 100 responden. Pengumpulan data diperoleh dari wawancara untuk mengetahui informasi mengenai Taman Balekambang, studi pustaka yaitu memperoleh data dengan mengambil beberapa buku sebagai bahan referensi , dan kuisioner yang bertujuan untuk mengetahui persepsi pengunjung terhadap kualitas pelayanan dengan cara pengunjung menjawab pertanyaan-pertanyaan tentang kualitas pelayanan Taman Balekambang. Penelitian ini dilakukan selama kurang lebih satu bulan yaitu dari tanggal 04 Februari 2013 – 04 Maret 2013. Dari hasil penelitian ini diperoleh bahwa pengunjung mempersepsikan bahwa kualitas pelayanan yang diberikan pihak UPTD Kawasan Wisata Taman Balekambang sudah cukup memuaskan, terbukti dari hasil penilaian dimensi kualitas jasa lebih dari 50% responden meliputi bukti fisik, ketanggapan, keandalan, jaminan, dan perhatian menunjukkan bahwa pengunjung merasa puas terhadap pelayanan yang diberikan pihak UPTD Kawasan Wisata Taman Balekambang Surakarta. Dari hasil diatas, meskipun sudah mencapai lebih dari 50% responden mempersepsikan pelayanan sudah memuaskan, namun perlu dilakukan pengkajian lebih mendalam lagi untuk terus mepertahankan dan meningkatkan yang sudah baik, dan memperbaiki atau membenahi kekurangan yang ada. Saran yang dapat penulis sampaikan yaitu untuk pihak UPTD Kawasan Wisata Taman Balekambang sebaiknya lebih meningkatkan pemeliharaan peralatan dan sarana yang telah ada, khususnya bangunan bersejarah, untuk pegawai dan karyawan diharapkan lebih menggali pengetahuan mengenai Taman Balekambang terlebih lagi bagi karyawan yang masih baru, dan pihak UPTD sebaiknya memasang petunjuk letak lokasi Taman Balekambang ditempat yang strategis secara jelas sehingga pengunjung baru tidak akan mengalami kesulitan dalam keberadaan lokasi tersebut. Kata Kunci: Persepsi, Kualitas Pelayanan
×
Penulis Utama : Lesliana Sukma Devyani
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : F3210052
Tahun : 2013
Judul : Persepsi pengunjung terhadap kualitas pelayanan uptd kawasan wisata Taman Balekambang Surakarta Diajukan Untuk Memenuhi Syarat-syarat Mencapai Gelar Ahli Madya
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2013
Program Studi : D-3 Manajemen Pemasaran
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Prog. D III Manajemen Pemasaran-F.3210052-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Pram Suryanadi, SE, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.