Penulis Utama : Farida Rohmawati
NIM / NIP : C0208023
× Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini yaitu, (1) Bagaimanakah suntingan teks SI? (2) Bagaimanakah ajaran tauhid dalam teks SI? (3) Bagaimanakah konsep ekskatologi dalam teks SI? Penelitian ini dilakukan dengan tujuan sebagai berikut (1) Menyediakan suntingan teks SI yang baik dan benar (2) Mengungkapkan ajaran tauhid dalam teks SI (3) Mengungkapkan konsep ekskatologi dalam teks SI. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah naskah Syair Ibadat dengan nomor naskah MS Indo 10 Houghton Library, Harvard University. Jumlah halaman naskah SI adalah 120 halaman, berupa foto digital. Naskah ini tersimpan di Houghton Library, Harvard University, Amerika. Terdapat naskah dengan judul yang sama pada katalog online Pustaka Digital Manuskrip Melayu, Koleksi University of Malaya (UM). Meskipun memiliki judul naskah yang sama, pembahasan kedua teks tersebut berbeda. Naskah SI yang tersipan di Houghton Library berisi pembahasan mengenai ajaran tauhid dan konsep ekskatologi sedangkan naskah SI yang tersimpan di UM berisi pembahasan mengenai rukun dan faedah salat. Dengan demikian naskah SI dalam penelitin ini adalah naskah tunggal dan disunting dengan metode standar. Metode penelitian yang digunakan untuk mengungkapkan kandungan isi teks adalah metode pengkajian isi (content analysis). Teknik penarikan simpulan menggunakan teknik induktif. Berdasarkan analisis, ada beberapa hal yang dapat disimpulkan dari penelitian ini. Pertama, berkaitan dengan suntingan teks, ditemukan beberapa kesalahan salin tulis, yaitu 29 kesalahan lakuna, 50 kesalahan adisi, 2 kesalahan ditografi, 47 kesalahan subtitusi, 10 ketidakkonsistenan penulisan, dan 2 kesalahan transposisi. Kedua, ajaran tauhid yang terkandung dalam teks SI meliputi sifat wajib bagi Allah dan sifat wajib Nabi Muhammad. Ketiga, konsep ekskatologi yang terkandung dalam teks SI meliputi Alam kubur (barzakh), Hari Kiamat (Yaumu `l-Qiyamah), Hari Kebangkitan (Yaumu `l-Ba’ats), Hari Berkumpul (Yaumu `l-Hasyr), Hari Pengadilan (Yaumu `l-Hisab), serta surga dan neraka.
×
Penulis Utama : Farida Rohmawati
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : C0208023
Tahun : 2013
Judul : Syair ibadat: Suntingan Teks, Analisis Ajaran Tauhid dan Konsep Ekskatologi
Edisi :
Imprint : Surakarta - FSSR - 2013
Program Studi : S-1 Sastra Indonesia
Kolasi :
Sumber : UNS-FSSR Jur. Sastra Indonesia-C.0208023-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Ahmad Taufiq, M.Ag.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Sastra dan Seni Rupa
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.