Penulis Utama : Mujiono
NIM / NIP : X4711112
× Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar lari jarak pendek melalui model pembelajaran bermain pada siswa Kelas V SDN 5 Menduran Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan Tahun Ajaran 2013/2014. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (classroom action research). Sumber data dalam penelitian ini adalah siswa Kelas V SDN 5 Menduran Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan Tahun Ajaran 2013/2014, yang berjumlah 30 siswa terdiri 16 siswa putra dan 14 siswa putri. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan tes dan observasi untuk mendapatkan data pembelajaran dan evaluasi lari jarak pendek menggunakan model pembelajaran bermain. Dalam uji validitas data, dalam penelitian ini menggunakan triangulasi data, triangulasi sumber dan triangulasi metode. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan analisis interaktif dan dianalisis secara deskritif dengan menggunakan teknik presentase untuk melihat kecenderungan yang terjadi dalam kegiatan pembelajaran pada kondisi studi awal (pra Siklus), Siklus I, dan Siklus II. Dalam penelitian ini ditentukan indikator keberhasilan yaitu apabila pada siklus pertama mencapai 50 % dan pada siklus kedua mencapai 83 % dari jumlah siswa (30 siswa) dapat memperoleh nilai lari jarak pendek sama atau lebih dari KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal), yaitu nilai 70. Berdasarkan hasil penelitian ini diperoleh kesimpulan bahwa: Pembelajaran melalui model bermain, dapat meningkatkan hasil belajar lari jarak pendek pada siswa kelas V SDN 5 Menduran Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan Tahun Ajaran 2013/2014. Dari hasil analisis yang diperoleh peningkatan yang signifikan dari siklus I dan siklus II. Hasil belajar lari jarak pendek pada siklus I dalam kategori tuntas adalah 50% jumlah siswa yang tuntas adalah 15 siswa. Pada siklus II terjadi peningkatan prosentase hasil belajar siswa dalam kategori tuntas sebesar 83%, sedangkan siswa yang tuntas 25 siswa. Simpulan dalam penelitian ini adalah Pembelajaran melalui model bermain, dapat meningkatkan hasil belajar lari jarak pendek pada siswa kelas V SDN 5 Menduran Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan Tahun Ajaran 2013/2014.
×
Penulis Utama : Mujiono
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : X4711112
Tahun : 2014
Judul : Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Lari Jarak Pendek Melalui Model Pembelajaran Bermain Pada Siswa Kelas V Sd N 5 Menduran Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan Tahun Ajaran 2013/2014
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. KIP - 2014
Program Studi : S-1 PPKHB Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Kolasi :
Sumber : UNS-F. KIP Jur. Pendidikan Olahraga dan Kesehatan-X.4711112-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Fadhilah Umar, S.Pd., M.Or.,
2. Drs. Mulyono, M.M,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.