Penulis Utama : Fahrida Trisnawati Putri
NIM / NIP : S90110800
× Penyakit tanaman kacang tanah (Arachis Hypogaea L) dapat disebabkan oleh virus, dan salah satu jenis virus tersebut adalah Peanut Stripe Virus (PStV). Virus ini dapat ditularkan oleh serangga, kutu daun, dan dapat terbawa oleh biji tanaman sakit. Salah satu metode deteksi PStV adalah dengan isozim menggunakan peroksidase, esterase dan acid phosphatase untuk mengetahui pola pita. Tujuan penelitian adalah untuk: menguji ada tidaknya perbedaan ciri morfometri A. hypogaea L yang sehat dengan yang terinfeksi PStV; dan membuktikan secara molekuler (isozim) tentang keragaman pola pita isozim pada A. hypogaea L yang terinfeksi PStV. Sampel tanaman diambil dari daerah eks Karesidenan Surakarta. Metode yang digunakan untuk menguji ciri morfometri adalah pengamatan struktur batang, daun, bunga, buah dan biji. Uji anatomi menggunakan metode parafin (embedding) dengan sampel penampang lintang daun dan tangkai daun. Uji pola pita isozim dengan elektroforesis vertikal pada gel poliakrilamid dengan pewarnaan esterase, peroksidase dan acid phosphatase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan analisis morfologi A. hypogeae L antara yang sehat dan terinfeksi virus, terlihat ada perbedaan nyata pada daun dan buah, di mana daun menguning dan buah lebih kecil dan mengkerut menjadi ciri dari tanaman terinfeksi virus. Berdasarkan analisis karakter anatomi pada pucuk batang serta daun terlihat ada perbedaan pada ukuran dan susunan sel pada jaringan serta pewarnaan safranin, yaitu pada daun terinfeksi virus terlihat bahwa sel-sel berukuran kecil, tersusun rapat, pewarnaan safranin lebih tebal dan indeks stomata tanaman lebih kecil menjadi ciri dari tanaman terinfeksi virus. Berdasarkan analisis pola pita isozim peroksidase, esterase dan acid phosphatase bahwa tanaman A. hypogeae L yang terinfeksi virus memiliki pita lebih tebal dibandingkan tanaman yang sehat.
×
Penulis Utama : Fahrida Trisnawati Putri
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : S90110800
Tahun : 2014
Judul : Studi Tentang Morfometrik Dan Isozim Pada Arachis Hypogaea L. Terinfeksi Peanut Stripe Virus
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2014
Program Studi : S-2 Biosains
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prodi. Biosain-S.901108009-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Drs. Suranto, M.Sc., Ph.D.
2. Dr. Agung Budiharjo, S.Si, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.