Penulis Utama : Diyah Angreni
NIM / NIP : S541208018
× Latar Belakang: Perawatan payudara pada ibu hamil trimester III diperlukan untuk persiapan menyusui bayi. Penyuluhan diperlukan untuk meningkatkan kemampuan perawatan payudara ibu hamil terutama pada primigravida. Tujuan penelitian untuk menganalisis perbedaan metode penyuluhan dan paritas terhadap kemampuan perawatan payudara pada ibu hamil trimester III di Puskesmas Trenggalek Kabupaten Trenggalek. Metode: Jenis penelitian adalah eksperimen dengan desain ”factorial 2 jalan”. Populasi Semua ibu hamil di Puskesmas Trenggalek Kabupaten Trenggalek dengan sampel 15 orang tiap kelompok diambil dengan teknik simple random sampling. Variabel bebas metode penyuluhan dan periode kehamilan, variabel terikat kemampuan perawatan payudara. Teknik pengumpulan data dengan lembar kuesioner. Analisis data perbedaan metode penyuluhan dan paritas terhadap kemampuan perawatan payudara menggunakan uji T 2-sampel bebas. Hasil: Ada pengaruh perbedaan metode penyuluhan (ceramah dan demontrasi) terhadap kemampuan perawatan payudara pada ibu hamil trimester III (p = 0,000). Ada pengaruh perbedaan paritas (primigravida dan multigravida) terhadap kemampuan perawatan payudara pada ibu hamil trimester III (p = 0,021). Tidak ada pengaruh metode penyuluhan dan paritas terhadap kemampuan perawatan payudara. Simpulan: Penyuluhan dengan metode demonstrasi cukup efektif untuk meningkatkan kemampuan dalam perawatan payudara ibu hamil trimester III. Paritas tidak berpengaruh besar terhadap kemampuan dalam perawatan payudara pada ibu hamil trimester III
×
Penulis Utama : Diyah Angreni
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : S541208018
Tahun : 2014
Judul : Pengaruh Metode Penyuluhan Dan Paritas Terhadap Kemampuan Perawatan Payudara Pada Ibu Hamil Trimester III Di Puskesmas Trenggalek Kabupaten Trenggalek
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2014
Program Studi : S-2 Kedokteran Keluarga
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prodi. Kedokteran Keluarga-S541208018-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Mulyoto, M.Pd.
2. Dr. Sariyatun, M.Pd., M.Hum.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.