Penulis Utama : Yeyen Zakiah Nur Rosidah
NIM / NIP : K1210061
× Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adaalah wawancara mendalam dan analisis dokumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah model analisis mengalir yang meliputi empat komponen, yaitu (1) reduksi data, (2) penyajian data, dan (3) verifikasi. Dari analisis data dapat disimpulkan bahwa: (1) kesalahan berbahasa yang ditemukan dalam laporan observasi PPL meliputi kesalahan ejaan, diksi, kalimat, dan paragraf; (2) kesalahan yang paling banyak ditemukan adalah kesalahan dalam bidang ejaan, yaitu sebesar 56,67%; dan (3) kesalahan berbahasa dalam laporan observasi PPL mahasiswa matematika disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain: rendahnya motivasi menulis laporan observasi PPL, mahasiswa kurang memperhatikan kaidah penulisan bahasa Indonesia, kurangnya referensi atau buku pedoman penulisan, kurangnya kebiasaan menulis, dan kurangnya bimbingan secara maksimal dari dosen pembimbing PPL.
×
Penulis Utama : Yeyen Zakiah Nur Rosidah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1210061
Tahun : 2014
Judul : Kesalahan Penggunaan Bahasa Indonesia Dalam Laporan Observasi Program Pengalaman Lapangan Pada Mahasiswa Matematika Universitas Sebelas Maret
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.KIP - 2014
Program Studi : S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Kolasi :
Sumber : UNS-F.KIP Jur.Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia-K.1210061-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Nugraheni Eko W, S.S, M.Hum
2. Atikah Anindyarini, S.S, M.Hum.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.