Penulis Utama : Nanette Indira Wibowo
NIM / NIP : F3611062
× Pemberian pelayanan yang baik bukan hanya merupakan sebuah keharusan yang diterapkan pada perbankan, tetapi diseluruh perusahaan. Hanya saja, bank yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa, wajib memberikan pelayanan yang prima dan sempurna, mengingat saat ini banyak sekali bank-bank yang berlomba-lomba dalam memberikan pelayanan yang terbaik, hal ini juga dibuktikan dengan adanya penilaian pelayanan yang dibentuk oleh MRI (Marketing Research Indonesia) dengan sistem mystery shopping. Rumusan masalah dalam penelitian ini meliputi prosedur pelayanan prima security Bank BTN dan persepsi nasabah terhadap terapan pelayanan prima security. Dan adapula tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini, yaitu untuk mengetahui prosedur pelayanan prima security dan juga melihat persepsi nasabah terhadap terapan pelayanan security. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 40 responden yang mana seluruhnya merupakan nasabah aktif Bank BTN dari berbagai kalangan dan di segala umur. Analisis data dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif yaitu menjelaskan dari hasil quisioner yang telah disebarkan kepada responden dengan bantuan diagram. Dan jika dilihat dasi hasil analisis dapat diketahui bahwa nasabah Bank BTN sudah sangat puas terhadap pelayanan yang security berikan. Hal tersebut terlihat dari ke 10 pertanyaan yang diajukan, ada 8 pertanyaan yang memiliki respon memuaskan. Rumusan saran dalam penelitian ini adalah petugas harus lebih pure dalam memberikan pelayanan, dan selain pelatihan fisik, pelatihan rohani juga harus ditanamkan agar petugas tidak merasa beban dalam menjalankan pekerjaannya, sehingga petugas mengerti bahwa mereka mengemban tugas yang besar dan mereka dapat menjalankan tugas tersebut dengan baik.
×
Penulis Utama : Nanette Indira Wibowo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3611062
Tahun : 2014
Judul : Persepsi Nasabah Terhadap Pelayanan Prima Oleh Security Pada PT. Bank Tabungan Negara (Persero) TBK. Kantor Cabang Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Ekonomi - 2014
Program Studi : D-3 Keuangan Perbankan
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Ekonomi Prog. DIII Keuangan Dan Perbankan-F.3611062-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Linggar Ikhsan Nugroho, SE. M.Ec.Dev.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.