Hubungan Imbalan, Kelengkapan Peralatan Dan Beban Kerja Dengan Kinerja Bidan Pada Pelayanan Jampersal Di Puskesmas Kecamatan Matraman Jakarta Timur
Penulis Utama
:
Fithria Nurul Fathimah
NIM / NIP
:
S541108041
×Latar Belakang: Jaminan Persalinan merupakan program pemerintah yang
dimaksudkan untuk menghilangkan hambatan finansial bagi ibu hamil untuk
mendapatkan jaminan persalinan, yang didalamnya termasuk pemeriksaan
kehamilan, pelayanan nifas termasuk KB pasca persalinan, dan pelayanan bayi
baru lahir. Suksesnya program pemerintah ini tergantung pada kinerja bidan yang
bekerja melayani Jampersal. Salah satu faktor yang mempengaruhi kinerja adalah
faktor eksternal, diantaranya imbalan atau penghargaan, kelengkapan peralatan
serta beban kerja dari bidan.
Tujuan : Menganalisis hubungan antara imbalan, kelengkapan peralatan dan
beban kerja bidan dengan kinerja bidan di Puskesmas Kecamatan Matraman
Jakarta Timur.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross
sectional. Populasi sumber adalah 36 bidan. Teknik pengambilan sampel
menggunakan teknik exhausting sample dimana dilakukan kriteria eksklusi
terhadap populasi sumber, yaitu menghilangkan bidan PNS, sehingga diperoleh
sampel sebanyak 32 orang. Analisis data pada uji hipotesa pertama dan kedua
dengan Analisa Korelasi Spearman dan Kendall‘s tau, dilanjutkan uji chi squere
dan coeffisient contingency, selanjutnya uji hipotesa ketiga dengan regresi logistik
ganda.
Hasil: Ada hubungan kuat antara imbalan dengan kinerja bidan dengan nilai (p)
dan (r) sebesar 0,805 dan nilai koefisien Pearson Chi square sebesar 20,737>3,64
dengan koefisien kontingensi sebesar 0,627, taraf signifikan=0,000<0,05. Ada
hubungan kuat antara kelengkapan alat dengan kinerja bidan dengan nilai (p) dan
(r) sebesar 0,542 dan nilai koefisien Pearson chi square sebesar 9,406>3,64
dengan koefisien kontingensi sebesar 0,477, taraf signifikansi=0,002<0,05. Ada
hubungan antara beban kerja dengan kinerja bidan dengan nilai (p) dan (r) sebesar
-0,437 dengan nilai koefisien Chi square sebesar 6,099>3,64 dengan koefisien
kontingensi sebesar 0,400, taraf signifikansinya=0,014<0,05. Ada hubungan
antara imbalan, kelengkapan alat dan beban kerja terhadap kinerja bidan dengan
sumbangan total sebesar 42,6%.
Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara imbalan, kelengkapan
peralatan dan beban kerja dengan kinerja bidan.
×
Penulis Utama
:
Fithria Nurul Fathimah
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
S541108041
Tahun
:
2013
Judul
:
Hubungan Imbalan, Kelengkapan Peralatan Dan Beban Kerja Dengan Kinerja Bidan Pada Pelayanan Jampersal Di Puskesmas Kecamatan Matraman Jakarta Timur
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - Pascasarjana - 2013
Program Studi
:
S-2 Kedokteran Keluarga
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-Pascasarjana Prodi. Magister Kedokteran Keluarga-S541108041-2013
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Tesis
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Dr. Hari Wujoso, dr., Sp. F., MM, 2. Dr. Nunuk Suryani, M. Pd,
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Sekolah Pascasarjana
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.