Perbedaan Metode Peer Education Dan Ceramah Terhadap Perubahan Pengetahuan Dan Sikap Dalam Pencegahan Hiv/Aids Pada Siswa Kelas X Man Tulungagung
Penulis Utama
:
Tri Endah Wahyuni
NIM / NIP
:
S54120809
×Latar Belakang : Human Immunodeficiency Virus atau Acquired Immune Deficiency Syndrome (HIV/AIDS) adalah masalah yang penting di Indonesia dan di Dunia. Dan kejadian infeksi HIV/AIDS meningkat di kalangan remaja. Pendekatan pendidikan sebaya sangat bermakna kolektif, komunikasi lebih lancar dan terjadi perubahan sikap di kalangan mahasiswa untuk pencegahan HIV/AIDS.
Tujuan : Membedakan metode peer education dan ceramah terhadap perubahan pengetahuan dan sikap dalam pencegahan HIV/AIDS pada Sekolah Menengah Atas.
Metode Penelitian : Jenis penelitian ini adalah Kuantitatif, dengan jenis desain post test only. Populasi sumber dalam penelitian ini adalah seluruh siswa Kelas X MAN Tulungagung. Proses pengambilan sampel menggunakan teknik cluster sampling Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 2 kelas (1 kelas pagi dan 1 kelas sore) x 20 siswa = 40 siswa.
Hasil : Hasil analisis data untuk perbedaan pemberian metode pendidikan kesehatan terhadap pengetahuan tentang HIV/AIDS didapatkan nilai Z = -2,006 dengan nilai p-value (0,04) < ? (0,05) maka H0 ditolak dan H1 diterima, sedangkan perbedaan pemberian metode pendidikan kesehatan terhadap sikap pencegahan HIV/AIDS didapatkan nilai Z = -2,907 dengan nilai p-value (0,01) < ? (0,05) maka H0 ditolak dan H1 diterima, sehingga dapat simpulkan ada perbedaan antara pemberian pendidikan kesehatan dengan metode peer education dan ceramah terhadap pengetahuan dan sikap tentang pencegahan HIV/AIDS pada siswa Kelas X MAN Tulungagung.
Saran : Diharapkan dapat menentukan kebijakan pencegahan HIV/AIDS pada remaja yang telah diselenggarakan dengan memberikan pendidikan kesehatan menggunakan metode peer education.
×
Penulis Utama
:
Tri Endah Wahyuni
Penulis Tambahan
:
1. 2.
NIM / NIP
:
S54120809
Tahun
:
2014
Judul
:
Perbedaan Metode Peer Education Dan Ceramah Terhadap Perubahan Pengetahuan Dan Sikap Dalam Pencegahan Hiv/Aids Pada Siswa Kelas X Man Tulungagung
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - Pascasarjana - 2014
Program Studi
:
S-2 Kedokteran Keluarga
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-Pascasarjana Prodi. Magister Kedokteran Keluarga-S.541208099-2014
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Tesis
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Prof. Bhisma Murti dr.,MPH,M.Sc,Ph.D 2. Dr. Nunuk Suryani, MPd
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Sekolah Pascasarjana
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.