Asuhan Kebidanan Balita Sakit Pada Anak D Umur 4 Tahun Dengan Kejang Demam Komplek Di Rsud Sukoharjo
Penulis Utama
:
Endang Wijayanti Pamungkas
NIM / NIP
:
R0311015
×Latar belakang : Angka kejadian kejang demam di Indonesia 4%. Di RSUD
Sukoharjo balita yang mengalami kejang demam sekitar 40%.
Tujuan : Untuk mempelajari dan memahami Asuhan Kebidanan pada kasus
Balita Sakit dengan Kejang Demam Komplek secara komprehensif.
Metode : Observasional deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Subyek
penelitian balita umur 4 tahun dengan kejang demam komplek. Tempat : RSUD
Sukoharjo. Cara pengambilan data melalui wawancara, observasi langsung dan
studi dokumen rekam medik. Analisis data dilakukan secara deskriptif berdasar 7
langkah Varney dan SOAP.
Hasil : An. D datang dengan keluhan demam dan kejang 2x dalam sehari. Hasil
KU anak sedang, kesadaran composmentis, didapatkan hasil TD 120/80 mmHg,
nadi 104 x/menit, respirasi 24 x/menit, suhu 37,6°C Anak diberikan terapi infus
RL 500 mg 15 tpm, diazepam 3x2 mg oral dan cefotaxim 500 mg/12 jam IV.
Pada akhir pengobatan kondisi pasien membaik dan tidak lagi lemas dengan suhu
36,1 ºC.
Kesimpulan : An. D umur 4 tahun dengan kejang demam komplek mengalami
perbaikan KU dan tidak terjadi kejang ulangan, hari ke-3 pasien diperbolehkan
pulang sesuai anjuran dokter. Terdapat kesenjangan antara teori dan praktek
dalam asuhan kebidanan yang dilakukan di RSUD Sukoharjo yaitu tidak
dilakukannya kompres air es.
×
Penulis Utama
:
Endang Wijayanti Pamungkas
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
R0311015
Tahun
:
2014
Judul
:
Asuhan Kebidanan Balita Sakit Pada Anak D Umur 4 Tahun Dengan Kejang Demam Komplek Di Rsud Sukoharjo